ANALISIS HUKUM ISLAM TERHADAP PEMBAGIAN WARIS BERDASARKAN KONDISI EKONOMI AHLI WARIS: STUDI KASUS DI DESA KRAMAT JEGU KECAMATAN TAMAN KABUPATEN SIDOARJO

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Badriyah, Siti Ainun (2013) ANALISIS HUKUM ISLAM TERHADAP PEMBAGIAN WARIS BERDASARKAN KONDISI EKONOMI AHLI WARIS: STUDI KASUS DI DESA KRAMAT JEGU KECAMATAN TAMAN KABUPATEN SIDOARJO. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (111kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (73kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (89kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 1.pdf

Download (289kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 2.pdf

Download (326kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 3.pdf

Download (175kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 4.pdf

Download (143kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 5.pdf

Download (97kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (42kB) | Preview

Abstract

Skripsi ini adalah hasil penelitian lapangan dengan judul “Analisis Hukum
Islam Terhadap Pembagian Waris Berdasarkan Kondisi Ekonomi Ahli Waris (Studi
Kasus di Desa Kramat Jegu Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo)”, untuk
menjawab pertanyaan tentang: Bagaimana deskripsi pembagian waris berdasarkan
kondisi ekonomi ahli waris di Desa Kramat Jegu Kecamatan Taman Kabupaten
Sidoarjo? dan Bagaimana Analisis Hukum Islam terhadap pembagian waris
berdasarkan kondisi ekonomi ahli waris di Desa Kramat Jegu Kecamatan Taman
Kabupaten Sidoarjo?
Teknik pengumpulan data pada penelitian ini ada dua, yaitu: dokumentasi
dan wawancara. Sedangkan metode pengumpulan data yang digunakan adalah
metode deskriptif analisis. Metode ini digunakan untuk menggambarkan secara jelas
mengenai deskripsi pembagian waris dan alasan-alasan pembagian waris berdasarkan
kondisi ekonomi ahli waris di Desa Kramat Jegu Kecamatan Taman Kabupaten
Sidoarjo sebagai obyek yang diteliti. Selanjutnya dianalisis dengan menggunakan
pola pikir deduktif, yaitu yang diawali dengan mengemukakan teori-teori yang
bersifat umum tentang pengertian waris dan harta waris, rukun waris, syarat waris,
prinsip-prinsip hukum waris, sebab-sebab mendapat warisan, penghalang mendapat
warisan serta ahli waris dan bagiannya masing-masing berdasarkan dalil-dalil syar’i
yang berupa al-Qur’an dan Hadis|, yang kemudian dikemukakan kenyataan yang
bersifat khusus dari hasil penelitian, lalu digunakanlah teori-teori tersebut sebagai
alat untuk menganalisis deskripsi perkara, dan selanjutnya ditarik kesimpulan
khusus.
Hasil penelitian menyimpulkan bahwa cara pembagian waris berdasarkan
kondisi ekonomi ahli waris di Desa Kramat Jegu Kecamatan Taman Kabupaten
Sidoarjo yaitu pembagian waris yang lebih diprioritaskan kepada ahli waris yang
kurang mampu,maka mendapatkan bagian waris lebih banyak dibandingkan dengan
ahli waris yang mampu dengan tidak melihat jenis kelamin dari ahli warisnya.
Pembagian waris berdasarkan kondisi ekonomi ahli waris bertentangan
dengan hukum kewarisan Islam dan bertentangan dengan al-Qur’an surat An-Nisa’
ayat 11 dan 12 maupun Hadis|, serta dalam Kompilasi Hukum Islam (KHI) pasal 176-
182, karena hukum Islam telah mengatur secara jelas tentang bagian masing-masing
yang berhak diterima oleh ahli waris atas hak warisan dari pewaris.
Sejalan dengan kesimpulan diatas, penulis berharap agar hasil penelitian ini
dapat dijadikan sebagai bahan penelitian berikutnya, dan sebagai masukan dalam
memahami pembagian waris di Indonesia, terutama pada masyarakat Desa Kramat
Jegu, serta dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan dalam menyelesaikan
pembagian waris menurut Hukum Islam.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Muflikhatul Khoiroh
Creators:
CreatorsEmailNIM
Badriyah, Siti AinunUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Subjects: Hukum Islam
Keywords: Hukum islam; Pembagian waris; Ahli Waris; Warisan
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Editor : Arifah Wikansari------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 26 Feb 2015 08:31
Last Modified: 26 Feb 2015 08:31
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/1183

Actions (login required)

View Item View Item