Pola integrasi sistem pendidikan pesantren salaf dan modern: studi multi kasus pada pondok pesantren Mambaus Sholihin Suci Manyar Gresik, pondok pesantren Qomaruddin Sampurnan Bungah Gresik, pondok pesantren al Ishlah Sendangagung Paciran Lamongan

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Ma'arif, Ahmad Miftahul (2017) Pola integrasi sistem pendidikan pesantren salaf dan modern: studi multi kasus pada pondok pesantren Mambaus Sholihin Suci Manyar Gresik, pondok pesantren Qomaruddin Sampurnan Bungah Gresik, pondok pesantren al Ishlah Sendangagung Paciran Lamongan. Masters thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Ahmad Miftahul Ma'arif_F020315050.pdf

Download (1MB)

Abstract

Ahmad Miftahul Ma’arif, “Pola Integrasi Sistem Pendidikan Pesantren Salaf dan Modern (Studi Multi Kasus Pada Pondok Pesantren Mambaus Sholihin Gresik, Pondok Pesantren Qomaruddin Bungah Gresik, dan Pondok Pesantren Al- Ishlah Sendangagung Paciran)”. Tesis jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah UIN Sunan Ampel Surabaya.Pendidikan Islam di dalam pesantren sangat menarik untuk dikaji, dikarenakan pertama, banyaknya anggapan terhadap kualitas pendidikan Islam di pesantren yang menyatakan bahwa pesantren adalah pendidikan Islam yang kolot tidak selaras dengan perkembangan era modern saat ini, kedua, pesantren perlu mengadakan pengembangan agar dapat memenuhi harapan masyarakat, ketiga, pada era globalisasi yang ditandai dalam kemajuan IPTEK, sehingga pendidikan di dalam pesantren melakukan penyesuaian dengan cara pengembangan, agar pendidikan Islam dan pesantren tetap eksis dan diminati masyarakat di era modern ini.Penelitian ini bertujuan: 1. Untuk mengetahui Sistem pendidikan pesantren, 2. Untuk mengetahui pola integrasi sistem pendidikan salaf dan modern, 3. Untuk mengetahui relevansi integrasi sistem pendidikan salaf dan modern.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian ini menggunakan studi multi kasus. Kehadiran peneliti sebagai observasi partisipan dan kehadiran peneliti diketahui statusnya sehingga peneliti oleh subjek atau informasi secara terbuka diketahui oleh umum. Data yang diperoleh dari penelitian ini adalah data tentang sistem pendidikan pesantren, pola integrasi sistem pendidikan pesantren salaf dan modern, relevansi integrasi sistem pendidikan pesantren salaf dan modern. Berdasarkan fokus penelitian, paparan data dan temuan serta analisis pembahasan, maka hasil penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: pertama, Sistem pendidikan pesantren. PP Mambaus Sholihin adalah perpaduan antara sistem pendidikan salaf dan modern. Kurikulum yang dikembangkan di pondok pesantren Mamba'us Sholihin merupakan perpaduan antara pondok Modern Gontor dan pondok pesantren Langitan, PP Qomaruddin mengkombinasikan pendidikan salaf dan modern pada tiap-tiap lembaganya masing-masing, PP Al Ishlah mengkombinasikan kurikulum nasional dan kurikulum Kulliyatul Mu’allimin Al-Islamiyah Gontor. Bahasa Arab dan Inggris menjadi bahasa harian, dan bahasa pembelajaran untuk sebagian mata pelajaran yang memungkinkan. Kedua, Pola Integrasi Sistem Pendidikan Pesantren Salaf dan Modern. Bentuk integrasi PP Mambaus Sholihin mengembangkan dan mengkombinasikan pendidikan agama dan umum di lembaga pendidikan mulai tingkat MTs sampai Perguruan Tinggi, Bentuk integrasi pada PP Qomaruddin terletak pada, kurikulum agama dan umum di kombinasikan pada lembaga baik MTs, SMP, MA, SMA, dan Perguruan Tinggi. Bentuk integrasi pada PP Al Ishlah terletak pada, pengkombinasian antara sistem sekolah dan pesantren, antara pendidikan umum (IPTEK) dan pembinaan agama (IMTAQ). Ketiga, persamaan dan perbedaan sistem integrasi pendidikan pesantren salaf dan modern. masing-masing pondok pesantren menggunakan sistem perpaduan pendidikan salaf dan modern terutama pada kurikulumnya. Kemudian berbeda dalam hal sistem adopsi pendidikan salaf dan modern.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Masters)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Ma'arif, Ahmad Miftahulmarufmuhammad74@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Pendidikan Islam
Pendidikan Islam > Pendidikan Islam - Kurikulum
Keywords: Pola Integrasi; Sistem Pendidikan
Divisions: Program Magister > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ma'arif Ahmad Miftahul
Date Deposited: 26 Oct 2017 03:55
Last Modified: 13 Mar 2019 03:58
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/20708

Actions (login required)

View Item View Item