Pengaruh profesionalisme guru agama terhadap hasil belajar siswa kelas X pada bidang studi Pendidikan Agama Islam di SMA Antartika Banyu Urip Kidul Surabaya.

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Lailatusysyukriyah, Siti (2011) Pengaruh profesionalisme guru agama terhadap hasil belajar siswa kelas X pada bidang studi Pendidikan Agama Islam di SMA Antartika Banyu Urip Kidul Surabaya. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Siti Lailatusysyukriyah_D31207053.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dengan masalah pendidikan, pada zaman sekarang ini terkadang Guru lalai akan kewajibannya untuk mencerdaskan anak didiknya dikarenakan adanya keperluan pribadi yang berdampak kurang baik kepada peserta didik. Oleh karena itu pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas relevan dengan pembangunan dapat diselenggarakan secara efektif lewat pengembangan pendidikan yang berkualitas pula. Di lembaga pendidikan tentunya membutuhkan guru yang professional dalam proses belajar mengajar, karena guru adalah seorang yang bertanggung jawab dalam mengantarkan anak didiknya memiliki kualitas keilmuan yang tinggi. Dari uraian tresebut di atas bahwa keberhasilan pendidikan sebagian besar ditentukan oleh mutu profesionalisme seorang guru. Guru agama yang professional bukanlah guru yang hanya dapat mengajar denagn baik, tetapi juga guru yang dapat mendidik. Untuk itu seiain harus menguasai ilmu yang diajarkan dan cara mengajarkan dengan baik, seorang guru juga aharus memiliki akhlak yang mulia. Guru juga harus meningkatkan pengertahuannya dari waktu kewaktu, sesuai dengan perkembangan zaman. Karena itu peneliti mengadakan penelitian dengan merumuskan masalah sebagai berikut : (1). Bagaimana profesionalisme guru Agama Kelas X pada bidang studi Pendidikan Agama Islam di SMA Antartika Surabaya? (2). Bagaimana hasil belajar siswa Kelas X pada bidang studi Pendidikan Agama Islam di SMA Antartika Surabaya? (3). Adakah pengaruh profesionalisme Guru Agama terhadap hasil belajar siswa Kelas X pada bidang studi Pendidikan Agama Islam di SMA Antartika Surabaya? Penelitian ini merupakan jenis penelitian Kuantitatif. Tehnik pengumpulan data-nya menggunakan tehnik Interview, Observasi, Angket dan Dokumentasi. Langkah-langkah yang dilakukan peneliti, pertama peneliti melakukan observasi lapangan dan kelas, kemudian melakukan interview kepada kepala sekolah dan guru PAI yang bersangkutan, kemudian baru peneliti menyebarkan angket kepada peserta didik. Untuk menganalisis data peneliti menggunakan analisis prosentase dan product moment. Populasi yang diambil sebanyak 27 siswa, data dikumpulkan dengan metode kuesioner. Analisa data menggunakan regresi dan product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) profesionalisme guru Agama Kelas X pada bidang studi Pendidikan Agama Islam di SMA Antartika Surabaya dapat dikategorikan baik, terbukti dengan perolehan rata-rata prosentase sebesar 95.% (2) hasil belajar siswa dengan menggunakan kurikulum berbasis TIK dinilai baik, hal ini terbukti dengan rata-rata nilai akhir siswa adalah 73.33, hal ini bisa dikategorikan baik dan telah melampaui KKM yang telah ditentukan, yakni 70. (3) dari persamaan regresi Y = 17,9 + 1.46(95) diketahuibahwa jika profesionalisme Guru ditingkatkan 95 maka hasil belajar siswa akan bertambah 1,46. Perhitungan product moment menghasilkan r hitung sebesar 0.560 kemudian dari perhitungan koefisien determinasi ditemukan pengaruh sebesar 31,36% antara variabel X terhadap variabel Y, sedangkan 68,64% dipengaruhi oleh factor lain.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Lailatusysyukriyah, SitiUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Subjects: Agama
Pendidikan > Hasil Belajar
Pendidikan > Pendidikan - Kualitas Guru
Keywords: Profesionalisme guru Agama; hasil belajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Editor : samid library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 29 Nov 2017 08:47
Last Modified: 29 Nov 2017 08:47
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/21522

Actions (login required)

View Item View Item