Hubungan antara dukungan sosial dan kepuasan kerja dengan stres kerja perawat di Rumah Sakit Islam Surabaya Jemursari

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Jamilah, Jamilah (2009) Hubungan antara dukungan sosial dan kepuasan kerja dengan stres kerja perawat di Rumah Sakit Islam Surabaya Jemursari. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Jamilah_B07205051.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah (1) Apakah ada hubungan antara dukungan sosial dengan stres kerja pada perawat di RSI Surabaya Jemursari? (2) Apakah ada hubungan antara kepuasan kerja dengan stres kerja pada perawat di RSI Surabaya Jemursari? (3) Apakah ada hubungan antara dukungan sosial dan kepuasan kerja dengan stres kerja pada perawat diRSI Surabaya Jemursari? Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif korelasional yang digunakan untuk meneliti hubungan antar variabel. Penelitian inidilakukan di RSI Surabaya dengan menggunakan total population para perawat (n = 90) sebagai subjek penelitian. Analisis yang digunakan adalah teknik analisis regresi berganda dengan bantuan program SPSS versi 11.00. Hasil uji analisis regresi menunjukkan nilai F = 86.797 dengan nilai signitikansi sebesar 0.000. Nilai p jauh kurang dari 0.05 sehingga bisa dikatakan bahwa model regresi bisa digunakan untuk memprediksi stres kerja atau bisa dikatakan bahwa kepuasan kerja dan dukungan sosial secara bersama-sama berpengaruh terhadap stres kerja Selain itu, hasil uji analisis regresi menunjukkan nilai t = -13.175 dengan nilai signitikansi sebesar 0.000. Nilai p jauh kurang dari 0.05 sehingga model regresi bisa digunakan untuk memprediksi stres kerja atau bisa dikatakan bahwa kepuasan kerja berpengaruh terhadap stres kerja. Hasil uji analisis regresi menunjukkan nilai t = -162 dengan nilai signifikansi sebesar 0.872. Nilai p jauh lebih dari 0.05 sehingga bisa dikatakan bahwa model regresi tidak bisa digunakan untuk memprediksi stres kerja atau bisa dikatakan bahwa dukungan sosial tidak berpengaruh terhadap stres kerja. Saran yang bisa disampaikan berdasarkan hasil penelitian yang menunjukkan bahwa kepuasan kerja berpengaruh terhadap stres kerja, dengan kata lain bila kepuasan kerja perawat terjaga, maka para perawat juga tidak akan mengalami stres kerja. Hal iniperlu ditindaklanjuti oleh pihak rumah sakit dengan memperhatikan kepuasan kerja perawat karena memiliki pengaruh terhadap stres kerja yang dialami.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Jamilah, JamilahUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Subjects: Psikologi Sosial
Keywords: Stres kerja; Dukungan sosial; Kepuasan kerja; Perawat
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Psikologi
Depositing User: Editor : Arifah Wikansari------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 05 Feb 2018 03:17
Last Modified: 05 Feb 2018 03:19
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/22178

Actions (login required)

View Item View Item