Pengaruh sistem full day school terhadap prestasi belajar PAI siswa di MI YPPI 1945 Babat Lamongan

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Iffa, Nurul Fauziyatul (2018) Pengaruh sistem full day school terhadap prestasi belajar PAI siswa di MI YPPI 1945 Babat Lamongan. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Nurul Fauziyatul Iffa_D01214020.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Skripsi ini mengangkat tentang pengaruh system full day school terhadap prestasi belajar PAI siswa kelas V di MI YPPI 1945 Babat Lamongan. Hal tersebut dilatar belakangi oleh munculnya sistem full day school sebagai bentul alternatif dalam upaya memperbaiki manajemen pendidikan dan merupakan tuntutan kebutuhan masyarakat serta diharapkan dapat meningkatkan prestasi Belajar PAI siswa di sekolah. Sebagai upaya untuk menjawab hal tersebut maka dilakukan penelitian ini. Penelitian ini bertujuan mengetahui ada tidaknya dan seberapa besar full day school mempengaruhi prestasi belajar PAI siswa di MI YPPI 1945 Babat Lamongan. Metode penelitian yang digunakan meliputi metode observasi, dokumentasi, wawancara, dan angket. Reponden dalam penelitian ini adalah siswa kelas V. terdapat dua variabel penelitian yaitu sistem full day school dan prestasi belajar PAI. Adapun teknik analisis datanya menggunakan teknik analisis korelasi dan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Penerapan full day school di MI YPPI 1945 Babat Lamongan berada pada kategori cukup baik, karena prosentase terbanyak yang diperoleh adalah sebesar 49,36% berada di kategori cukup baik. (2) Tingkat prestasi belajar PAI siswa kelas V MI YPPI 1945 Babat Lamongan berada pada kategori sedang. Hal tersebut berdasarkan hasil analisis bahwa 34 dari 68 siswa menyatakan bahwa prestasi belajar PAI siswa berada pada kategori sedang dengan prosentase sebesar 50%. (3) Hasil analisi menunjukkan bawah korelasi yang didepat yakni sebesar 0,671 dengan signifikansi 0,00 < 0,05. Dengan demikian kesimpulannya H0 ditolak dan Ha diterima, yang berarti terdapat pengaruh antara variabel sistem full day school dan prestasi belajar PAI sehingga dapat dikatan jika penerapan sistem full day school semakin baik maka prestasi belajar PAI juga semakin baik. Hal tersebut dapat ditunjukkan dengan persamaan Y= 75,929 + 0,98X dengan koofisien korelasi sebesar 0,671 dan koefisien determinasi sebesar 0,451. Angka tersebut menunjukkan bahwa sistem full day school berpengaruh sebesar 45,1% terhadap prestasi belajar PAI siswa, sementara sisanya yaitu sebesar 54,9% yang dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Iffa, Nurul Fauziyatulnurulfauziyatuliffa@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Pendidikan > Kurikulum
Pendidikan > Prestasi Belajar
Keywords: Sistem full day school; prestasi belajar PAI
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Iffa Nurul Fauziyatul
Date Deposited: 09 May 2018 01:18
Last Modified: 09 May 2018 01:18
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/24710

Actions (login required)

View Item View Item