Konseling eklektik dalam menangani siswa X yang bermasalah dengan ekonomi keluarga: study kasus di SMP Negeri 2 Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Sa’diyah, Halimatus (2009) Konseling eklektik dalam menangani siswa X yang bermasalah dengan ekonomi keluarga: study kasus di SMP Negeri 2 Surabaya. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Halimatus Sa'diyah_D03205058.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Manusia sebagai makhluk sosial dan makhluk ekonomi pada dasarnya selalu menghadapi masalah ekonomi. Inti dari masalah ekonomi yang dihadapi manusia adalah kenyataan bahwa kebutuhan manusia jumlahnya tidak terbatas, sedangkan alat pemuas kebutuhan manusia jumlahnya terbatas. Keluarga juga sangat berperan penting dalam menumbuhkan semangat belajar anak (Siswa X). Hal ini dapat di wujudkan dengan memberikan perhatian yang cukup serta memenuhi segala kebutuhan material (Ekonomi). Untuk itu dalam penelitian ini eklektik akan membantu siswa yang bermasalah dengan ekonomi keluarga. Pada penelitian ini, penulis menggunakan penelitian kualitatif diskriptif dan menggunakan jenis penelitian studi kasus pendekatannya menggunakan kualitatif diskriptif analisisnya menggunakan tiga tahap,1) prediksi data, 2) display data,3) ferifikasi dan simpulan.data- data diperoleh dari Observasi, Interview atau Wawancara, Dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa data yang ada dan diperoleh melalui obsevasi dapat dikatakan bahwa disiplin belajar Siswa X tergolong baik (kehadirannya selalu teratur). Siswa X termasuk anak yang cuek dengan lingkungan sekitar baik dengan teman, guru bahkan terhadap materi pelajaran pun dia kurang memperhatikan. Dari hasil wawancara dengan orang-orang yang bersangkutan, diperoleh data bahwa Siswa X sensitif atau pemarah hanya gara-gara masalah sepele, selalu ingin menang sendiri, sering menghina dan berkata kotor pada teman- temannya, kurang konsentrasi pada pelajaran, prestasinya bagus, Siswa X pendiam, dia malas kesekolah karena jaraknya jauh. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Siswa X bukan mengalami masalah prestasi belajar melainkan mengalami masalah sosial, di cenderung menarik diri dari teman-temannya. Namun setelah dilakukan konseling, Siswa X sangat berubah. Bahkan teman-temannya sangat banyak, terbukti dari hasil sosiometri. Diharapkan agar lingkungan Siswa X selalu mengontrol Siswa X untuk berubah menjadi lebih baik.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Sa’diyah, HalimatusUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Subjects: Bimbingan Konseling
Ekonomi
Keluarga
Keywords: Konseling eklektik; ekonomi keluarga
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Kependidikan Islam
Depositing User: Editor : samid library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 23 May 2018 07:02
Last Modified: 23 May 2018 07:02
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/25193

Actions (login required)

View Item View Item