Pengaruh program penguatan pendidikan karakter (PPK) dalam meningkatkan prestasi belajar pendidikan agama Islam (PAI) di SMP 17 Agustus 1945 Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Anggraeni, Siti Devi (2018) Pengaruh program penguatan pendidikan karakter (PPK) dalam meningkatkan prestasi belajar pendidikan agama Islam (PAI) di SMP 17 Agustus 1945 Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Siti Devi Anggraeni_D91214109.pdf

Download (8MB)

Abstract

Penelitian ini didasari atas munculnya Perpres Nomor 87 Tahun 2017 mengenai Program Penguatan Pendidikan Karakter atau dikenal dengan istilah PPK. Dengan adanya implementasi program PPK ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas pendidikan Nasional dan melahirkan generasi bangsa yang memiliki kompetensi dari sisi pengetahuan, sikap, dan ketrampilan, serta mampu menjawab tantangan zaman yang semakin kompleks dan dinamis. Penelitian ini mengangkat tema dari implementasi Program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) dalam meningkatkan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) siswa di SMP 17 Agustus 1945 Surabaya. Aspek-aspek yang menjadi fokus penelitian ini adalah : 1) bagaimana pelaksanaan program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) pada Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP 17 Agustus 1945 Surabaya, 2) bagaimana prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) Siswa kelas VII di SMP 17 Agustus 1945 Surabaya dengan adanya program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK), 3) apakah program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) berpengaruh dalam meningkatkan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) Siswa kelas VII di SMP 17 Agustus 1945 Surabaya. Untuk menjawab pertanyaan tersebut, peneliti menggunakan beberapa teknik pengumpulan data diantaranya : 1) Observasi, 2) Kuisioner (Angket), 3) Interview (Wawancara), dan 4) Dokumentasi. Selanjutnya peneliti juga melakukan teknik analisis data berupa perhitungan prosentase serta perhitungan dengan menggunakan rumus Regresi Linier Sederhana dengan bantuan Aplikasi SPSS. Berdasarkan hasil analisis data melalui aplikasi SPSS diperoleh R Square sebesar 0,697 atau 69,7%. Hal ini dapat diuraikan bahwa prosentase yang diperoleh pada pengaruh program PPK dalam meningkatkan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) siswa SMP 17 Agustus 1945 Surabaya sebesar 69,7% atau dapat dibulatkan menjadi 70%, sedangkan 30% dipengaruhi dari variabel lainnya. Artinya pelaksanaan Program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK) dalam meningkatkan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) memiliki hubungan yang kuat, sedangkan sisanya dapat dipengaruhi dari faktor lainnya seperti pergaulan siswa, keluarga, masyarakat dan lain sebagainya.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Anggraeni, Siti Devisitidevi281195@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Pendidikan
Pendidikan > Pendidikan - Karakter
Pendidikan > Prestasi Belajar
Keywords: Program Penguatan Pendidikan Karakter (PPK);Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam (PAI)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Anggraeni Siti Devi
Date Deposited: 09 Aug 2018 08:07
Last Modified: 09 Aug 2018 08:07
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/26114

Actions (login required)

View Item View Item