Tafsir Surat Al Fatihah karya Aceng Zakaria: analisis metodologi dan corak tafsir

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Sa'adah, Rizka Rahmaniah (2018) Tafsir Surat Al Fatihah karya Aceng Zakaria: analisis metodologi dan corak tafsir. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Rizka Rahmaniah Sa'adah_E7321462.pdf

Download (3MB)

Abstract

Karya tafsir pada dasarnya merupakan sebuah produk budaya yang lahir dari proses pembelajaran, penelitian dan kajian terhadap masyarakat yang pada akhirnya menghasilkan karya tafsir menurut Aceng Zakaria. Salah satu karya tafsir yang ditulisnya adalah Tafsir Surat Al-Fatihah yang mana tafsir ini adalah satu-satunya karya tafsir yang ditulis oleh dia. Oleh karena itu, penelitian ini diorientasikan untuk menjawab permasalahan tentang permasalahan dimasyarakat tentang pemahaman surat alfatihah agar tidak keluar Alquran dan hadits Nabi Muhammad SAW. Motif Aceng Zakaria Menulis Tafsir Surat Al-Fatihah tak lain untuk memberikan pemahaman makna dari surat alfatihah yang kembali kepada pemahaman Alquran dan hadits nabi tanpa mencampur-adukkan pemahaman bid’ah dan hal-hal lain selain Alquran dan hadits. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang datanya bersumber dari kepustakaan (library research) dan wawancara. Untuk mengungkap metodologi tafsir dan corak dari tafsir ini diperlukan metode analisis-deskripstif untuk memudahkan menelaah metode dan corak tafsir. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penulis konsisten menggunakan metode tahlili walapun didalamnya terdapat metode ijmali namun masih terlihat umum metode tahlili. Dan untuk corak, penulis lebih mengarah ke corak bayani yang memiliki tujuan tidak lain adalah adab al-ijtima’i.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Sa'adah, Rizka Rahmaniahrizka.rahmaniah.s@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Tafsir > Tafsir Al Qur'an
Tafsir
Keywords: Metodologi tafsir; Aceng Zakaria; Tafsir Surat al-Fatihah
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Alquran dan Tafsir
Depositing User: Sa'adah Rizka Rahmaniah
Date Deposited: 19 Nov 2018 06:09
Last Modified: 19 Nov 2018 06:09
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/28601

Actions (login required)

View Item View Item