Analisis maslahah terhadap pelaksanaan pemeriksaan kesehatan dan penyuluhan kesehatan reproduksi calon pengantin di KUA Kecamatan Sawahan Kota Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Azzulfa, Fatihatul Anhar (2019) Analisis maslahah terhadap pelaksanaan pemeriksaan kesehatan dan penyuluhan kesehatan reproduksi calon pengantin di KUA Kecamatan Sawahan Kota Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Fatihatul Anhar Azzulfa_C91215124.pdf

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini merupakan hasil penelitian lapangan tentang “Analisis Mas}lah}ah Terhadap Pelaksanaan Pemeriksaan Kesehatan dan Penyuluhan Kesehatan Reproduksi Calon Pengantin di KUA Kecamatan Sawahan Kota Surabaya”. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab pertanyaan mengenai Bagaimana Pelaksanaan Pemeriksaan Kesehatan dan Penyuluhan Kesehatan Reproduksi Calon Pengantin di KUA Kecamatan Sawahan Kota Surabaya? dan Bagaimana analisis mas}lah}ah terhadap Pelaksanaan Pemeriksaan Kesehatan dan Penyuluhan Kesehatan Reproduksi Calon Pengantin di KUA Kecamatan Sawahan Kota Surabaya? Skripsi ini merupakan penelitiann kualitatif yang teknik pengumpulan datanya adalah dokumentasi dan wawancara. Jenis wawancara yang dipakai adalah wawancara tidak terstruktur yang hanya memuat pokok-pokok masalah yang ditanyakan kepada kepala KUA Sawahan, Tenaga Medis di Puskesmas Pakis Kecamatan Sawahan dan masyarakat setempat. Data yang terkumpul selanjutnya dianalisis dengan metode deskriptif analisis dengan pola pikir deduktif. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa, pelaksanaan pemeriksaan kesehatan dan penyuluhan kesehatan reproduksi tersebut tidak sesuai dengan Instruksi Walikota Surabaya No. 1 Tahun 2017, dikarenakan program tersebut belum tersampaikan dengan baik dan diremehkan oleh beberapa calon pengantin, KUA sebagai lembaga yang berwenang tidak memproses pendaftaran nikah yang diajukan dan diarahkan untuk mengikuti serangkaian pemeriksaan kesehatan dan penyuluhan kesehatan reproduksi calon pengantin di Puskesmas setempat terlebih dahulu. Jika ditinjau dalam teori mas}lah}ah, pelaksanaan pemeriksaan kesehatan dan penyuluhan kesehatan reproduksi dihukumi boleh (mubah), dari segi eksistensi termasuk dalam kategori mas}lah}ah mursalah serta bersifat h}a>jiyyah dan termasuk kategori mas}lahah} a>mmah, karena merupakan bentuk upaya untuk memudahkan dalam menjaga keturunan (hifz} nasl). Sesuai dengan kesimpulan di atas, maka pemerintah Walikota Surabaya hendaknya memperbanyak agenda sosialisasi agar calon pengantin mengetahui dan tidak meremehkan adanya peraturan tersebut. Selanjutnya, Kementerian Agama selaku lembaga yang berwenang hendaknya memberlakukan pula peraturan sebagaimana peraturan yang dikeluarkan oleh Walikota Surabaya kepada seluruh calon pengantin di Indonesia mengingat banyaknya pergaulan bebas serta penularan penyakit yang membahayakan kelangsungan hidup bagi masyarakat.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Azzulfa, Fatihatul Anharfafika30@gmail.comUNSPECIFIED
Subjects: Hukum Islam
Reproduksi Manusia
Keywords: Maslahah; Pemeriksaan Kesehatan dan Penyuluhan Kesehatan Reproduksi
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Azzulfa Fatihatul Anhar
Date Deposited: 25 Apr 2019 02:06
Last Modified: 25 Apr 2019 02:06
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/31699

Actions (login required)

View Item View Item