This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Zainuri, Siti Machmudah (2019) Unsur pendorong peningkatan produktivitas kerja pegawai di Balai Diklat Keagamaan Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Siti Machmudah Zainuri_D93215055.pdf Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisa konsep, realisasi, dan unsur pendorong peningkatan produktivitas kerja di Balai Diklat Keagamaan Surabaya. peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Peneliti mendalami fenomena-fenomena yang ada di lapangan kemudian menggambarkan dalam bentuk kata-kata dan kalimat. Pengumpulan data dilaksanakan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verivikasi. Hasil penelitian yang dilakukan dilapangan menunjukkan bahwa konsep peningkatan produktivitas pegawai di Balai Diklat yaitu pegawai dapat melaksanakan dan menyelesaikan tugas tepat waktu. Hasil dari produktivitas pegawai berdasarkan ukuran target, realisasi, perilaku pegawai yang terakumulasi menjadi prestasi kerja pegawai. Selain itu, hasil produktivitas juga dapat dilihat dengan ketercapaian program diklat dalam satu tahun. Adapun untuk meningkatkan atau mempertahankan produktivitas kerja di Balai Diklat Keagamaan Surabaya pun diperlukan unsur-unsur pendorong diantaranya: sikap mental (motivasi, disiplin, sikap dan etika kerja), kemampuan dan keterampilan, lingkungan dan iklim kerja, hubungan atasan dan bawahan, dan penerapan teknologi.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||||||
Contributors: |
|
||||||||||||
Subjects: | Sumber Daya Manusia | ||||||||||||
Keywords: | Unsur; Produktivitas Kerja | ||||||||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam | ||||||||||||
Depositing User: | Zainuri Siti Machmudah | ||||||||||||
Date Deposited: | 02 Aug 2019 08:41 | ||||||||||||
Last Modified: | 02 Aug 2019 08:41 | ||||||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/33055 |
Actions (login required)
View Item |