This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Iswatul Hasanah, Iswah (2019) Pemberdayaan Anak Yatim Melalui Program Santunan Kambing Oleh Yayasan Dana Sosial Al-Falah Sidoarjo. Masters thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Iswatul Hasanah_F02417123.pdf Download (1MB) |
Abstract
Tesis yang berjudul Pemberdayaan Anak Yatim Melalui Program Santunan Kambing Oleh Yayasan Dana Sosial Al-Falah Sidoarjo menjawab persoalan Bagaimana sistem pelaksanaan pemberdayaan anak yatim melalui program santunan kambing oleh Yayasan Dana Sosial Al-Falah Sidoarjo, Apa faktor pendukung dan penghambat pemberdayaan anak yatim melalui program santunan kambing oleh Yayasan Dana Sosial Al-Falah Sidoarjo dan Apa implikasi adanya pemberdayaan anak yatim melalui program santunan kambing oleh Yayasan Dana Sosial Al-Falah Sidoarjo. Jenis Penelitian ini adalah field research dengan metode penelitian deskriptif kualitatif analitis pada tahapan eksploratif. Data diperloleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk menetapkan keabsahan data peneliti melakukan pendekatan triangulasi. Data yang telah berhasil dikumpulkan selanjutnya dianalisis secara deskriptif kualitatif analitis. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Sistem pelaksanaan pemberdayaan anak yatim melalui program santunan kambing yaitu dengan cara pembesaran kambing selama tiga sampai enam bulan, kambing yang besar nantinya dijual. Keuntungan (margin) dari penjualan kambing tersebut langsung diberikan kepada pihak sekolah anak yatim untuk pembiayaan segala kebutuhan pendidikan mereka. Selain itu pemberdayaan dilakukan dengan pengajian dan sholawat serta yatim camp untuk menanamkan nilai keagamaan dan kemandirian. 2) Faktor pendukung program ini adalah antusias donatur, program santunan yang terus mengalir sampai dewasa, dan pemeliharaan kambing yang mudah. Sedangkan faktor penghambat dalam pelaksanaan pemberdayaan ini adalah pemetaan donatur yang membutuhkan waktu lama dan pemantauan kambing yang tidak bisa rutin dilaksanakan karena jarak kantor dan lokasi pemeliharaan kambing berjarak jauh. 3) Implikasi program ini yaitu kebutuhan sekolah untuk anak yatim terpenuhi, peningkatan nilai agama dan kemandirian anak yatim, dan modal usaha setelah selesai masa pendidikan SMP. Saran dari adanya penelitian ini hendaknya dilakukan pemantauan rutin setiap satu bulan sekali oleh Yayasan Dana Sosial Al-Falah Sidoarjo dan seluruh donatur agar pemberdayaan anak yatim melalui program santunan kambing ini berjalan optimal.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Masters) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Pemberdayaan | ||||||||
Keywords: | Pemberdayaan Anak Yatim | ||||||||
Divisions: | Program Magister > Ekonomi Syariah | ||||||||
Depositing User: | Hasanah Iswatul | ||||||||
Date Deposited: | 14 Aug 2019 07:36 | ||||||||
Last Modified: | 14 Aug 2019 07:36 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/34527 |
Actions (login required)
View Item |