Multikultural pada arsitektur Masjid Agung Purboyo, Desa Suwaluh, Balongbendo, Sidoarjo sebagai wujud kebudayaan Islam Nusantara

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Adhiimi, Arsyil (2019) Multikultural pada arsitektur Masjid Agung Purboyo, Desa Suwaluh, Balongbendo, Sidoarjo sebagai wujud kebudayaan Islam Nusantara. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Arsyil Adhiimi_A92216114.pdf

Download (3MB)

Abstract

Multikultural merupakan hasil perpaduan antara dua atau lebih unsur kebudayan yang menyatu dan menghasilkan suatu hasil kebudayaan tertentu yang terbilang unik (akibat dari percampuran dua kebudayaan). Hasil perpaduan tersebut muncul akibat datangnya unsur-unsur (kebudayaan) baru yang kemudian masuk dan melebur dalam unsur budaya lama tanpa menghilangkan unsur kebudayaan yang telah ada. Dalam hal ini, nilai-nilai Agama Islam yang masuk dan melebur dalam kebudayaan jawa salah satunya dapat dilihat dari bentuk arsitektur masjid, khususnya masjid-masjid lama (kuno) dan masjid yang memiliki nilai sejarah tersendiri. Penulis ingin mengetahui mengenai sejarah serta unsur-unsur nilai Islam dan Jawa yang terkandung dalam arsiterktur Masjid Agung Purboyo. Masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah mengenai bagaimana unsur-unsur nilai Islam dan Jawa dapat menyatu dan melebur dengan sangat baik dan tetap dipertahankan hingga era modern saat ini, yang dapat membuktikan bahwa Islam adalah agama yang damai dan mencintai perdamaian. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode historis (sejarah) dan antropologi dengan masjid sebagai objek utama dalam penelitian ini. Hasil dari penelitian ini membuktikan bahwa Masjid Agung Purboyo merupakan masjid bersejarah di Desa Suwaluh dan memiliki akulturasi antara nilai Islam dan budaya Jawa yang terlihat dari bentuk bangunan (arsitektur) masjid, yakni yang paling menonjol adalah bentuk atap tumpang bertingkat (unsur Jawa) dan ornamen kaligrafi pada gapura dan bagian dinding masjid (nilai Islam).

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Adhiimi, Arsyiladhiimiarsyil@gmail.comA92216114
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMasyhudi, MasyhudiUNSPECIFIED195904061987031004
Subjects: Arsitektur
Islam dan Humanisme
Kebudayaan
Keywords: Multikultural; nilai Islam; budaya Jawa; arsitektur masjid.
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > Sejarah dan Peradaban Islam
Depositing User: Arsyil Adhiimi
Date Deposited: 03 Jan 2020 09:17
Last Modified: 03 Jan 2020 09:17
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/38244

Actions (login required)

View Item View Item