Analisis kemampuan berpikir Matematis Rigor siswa SMP dalam memecahkan masalah Aljabar difokuskan pada Tiga Level Fungsi Kognitif

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Wati, Endang (2019) Analisis kemampuan berpikir Matematis Rigor siswa SMP dalam memecahkan masalah Aljabar difokuskan pada Tiga Level Fungsi Kognitif. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Endang Wati_D74215042.pdf

Download (2MB)

Abstract

Kemampuan Berpikir Matematis Rigor merupakan kemampuan dalam memanfaatkan operasi mental seperti mengaktifkan kembali pengetahuan matematika sebelumnya, mampu melakukan representasi serta dapat melakukan pemeriksaan kritis dan logis. Kemampuan Berpikir Matematis Rigor memiliki tiga level fungsi kognitif yakni level berpikir kualitatif, level berpikir kuantitatif dan level berpikir relasional abstrak. Setiap siswa memiliki kemampuan berpikir yang mempengaruhi kemampuan berpkir matematis rigornya. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan memetakan kemampuan berpikir matematis rigor siswa dalam memecahkan masalah aljabar bagi siswa yang berada pada level berpikir kualitatif, berpikir kuantitatif, dan berpikir relasional abstrak. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Subjek yang digunakan yaitu 6 siswa SMP Negeri 17 Surabaya yang diperoleh berdasarkan kemampuan berpikir matematis rigor siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan tes tertulis dan wawancara, selanjutnya dianalisis berdasarkan indikator tiga level fungsi kognitif di antaranya level berpikir kualitatif, level berpikir kuantitatif, serta level berpikir relasional abstrak. Hasil penelitian didapatkan seperti berikut ini: Kemampuan berpikir matematis rigor siswa dalam memecahkan masalah aljabar bagi siswa yang berada pada level berpikir kualitatif memenuhi indikator pelabelan, visualisasi, penggunaan lebih dari satu sumber informasi, penyandian, pencarian secara sistematis untuk mengumpulkan dan melengkapi informasi, serta pemecahan kode. Kemampuan berpikir matematis rigor siswa dalam memecahkan masalah aljabar bagi siswa yang berada pada level berpikir kuantitatif memenuhi indikator pengawetan ketetapan, penggeneralisasian, penganalisisan, seta ketepatan. Kemampuan berpikir matematis rigor siswa dalam memecahkan masalah aljabar bagi siswa yang berada pada level berpikir relasional abstrak sudah mampu memenuhi semuan indikator yang terdapat level berpikir relasional abstrak.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Wati, Endangendangpuspitasari247@gmail.comD74215042
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorKusaeri, KusaeriUNSPECIFIED197206071997031001
Thesis advisorYanti, Aning WidaUNSPECIFIED198012072008012010
Subjects: Matematika
Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Wati Endang Junaidin
Date Deposited: 06 Jan 2020 09:06
Last Modified: 06 Jan 2020 09:06
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/38419

Actions (login required)

View Item View Item