Urgensi pembentukan karakter anak usia dini dalam perspektif Al-Ghazali dan Skinner

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Mawadha, Mawadha (2020) Urgensi pembentukan karakter anak usia dini dalam perspektif Al-Ghazali dan Skinner. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Mawadha_E07216008.pdf

Download (2MB)

Abstract

Skripsi ini mengkaji tentang Urgensi pembentukan karakter anak usia dini dalam perspektif al-Ghazali dan Skinner. Bahasan dalam kajian ini yaitu bagaimana membentuk karakter anak pada usia dini menurut al-Ghazali dan Skinner yang merupakan salah satu tokoh yang membahas tentang tingkah laku. Banyak orang meyakini bahwa karakter bisa dibentuk sesuai dengan siapa anak tersebut beradaptasi, dalam hal ini orang tua mempunyai andil yang sangat besar terhadap pembentukan karakter anak. Karakter adalah akhlak, watak, perilaku yang baik serta stimulus dan respon sehingga menjadi kebiasaan yang bersifat secara spontan dengan metode proses pembelajaran yang bertujuan menjadikan anak untuk memiliki karakter yang baik, akhlak mulia atau kebiasaan baik. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif berdasarkan kajian pustaka (Library Research). Tekhnik yang digunakan penulis yakni konten analisis yang dari data-data tersebut dikomparasikan teori tentang pembentukan karakter sehingga menemukan perbedaan dan kesamaan dalam membentuk karakter anak usia dini. Perbandingan yang terdapat pada kedua tokoh tersebut yakni keduanya sama-sama telah mengungkapkan berbagai cara dalam membentuk karakter anak. Akan tetapi terdapat sedikit perbedaan yang tidak terlalu signifikan. Al-Ghazali lebih menekankan dasar pembentukan karakter pada anak dengan dilatar belakangi ajaran agama Islam, sedangkan Skinner tidak dilatar belakangi oleh ajaran agama apapun. Menurut Skinner apapun pengetahuan atau pembelajaran tentang membentuk karakter anak, maka dapat digunakan oleh orang tua dalam membentuk karakter pada anak guna untuk mencipkatan karakter dan kebiasaan yang baik.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Mawadha, MawadhaRadamawadha@gmail.comE07216008
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorGhozi, Ghozighozi.ichsan@gmail.com2019107701
Subjects: Akhlak
Keywords: Pembentukan Karakter Anak Usia Dini: al-Ghazali: Skinner .
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Mawadha Mawadha
Date Deposited: 05 Jul 2020 09:42
Last Modified: 05 Jul 2020 09:42
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/41702

Actions (login required)

View Item View Item