Peningkatan keterampilan menulis paragraf pada pelajaran Bahasa Indonesia siswa kelas V dengan menggunakan media Pop Up Book di MI Nurul Ulum Gresik

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Hikmah, Mazidatul (2020) Peningkatan keterampilan menulis paragraf pada pelajaran Bahasa Indonesia siswa kelas V dengan menggunakan media Pop Up Book di MI Nurul Ulum Gresik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Mazidatul Hikmah_D97216060.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kesulitan yang dialami siswa kelas V MI Nurul Ulum Gresik dalam hal menulis paragraf. Data yang diperoleh menunjukkan bahwa dari 13 siswa hanya 2 siswa yang memperoleh nilai diatas KKM, sedangkan 11 siswa yang lainnya memperoleh nilai dibawah KKM. Diharapkan media Pop Up Book bisa memperbaiki dan meningkatkan keterampilan siswa menulis paragraf. Rumusan masalah pada penelitian ini yaitu : 1) Bagaimana penggunaan media Pop Up Book dalam meningkatkan keterampilan menulis paragraf di kelas V MI Nurul Ulum Gresik?. 2) Bagaimana peningkatan keterampilan menulis paragraf setelah menggunakan media Pop Up Book dikelas V MI Nurul Ulum Gresik?. Metode penelitian yang dilakukan yaitu Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan menggunakan model Kurt Lewin.dalam setiap siklus terdapat empat tahapan antara lain : perencanaan, pelaksanaan tindakan, observai dan refleksi. Subjek penelitian ini, yaitu siswa kelas V MI Nurul Ulum Gresik yang bejumlah 13 siswa. Tindakan yang dilaksanakan adalah penggunaan media Pop Up Book untuk meningkatkan keterampilan menulis paragraf. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dokumentasi dan nontes. Hasil penelitian yang dilaksanakan menunjukkan bahwa 1)Media Pop Up Book bisa digunakan untuk meningkatkan keterampilan siswa menulis paragraf, hasil observasi guru pada siklus I mencapai 78,6 (baik) dan siklus II 92,4 (sangat baik). Sedangkan hasil observasi siswa pada siklus I mencapai 75 (baik) dan siklus II 88,5 (sangat baik). 2)Sebelum menggunakan media, rata-rata nilai siswa adalah 49,2 (kurang), setelah adanya penggunaan media Pop Up Book nilai rata-rata siswa mengalami peningkatan. Pada siklus I siswa memperoleh nilai rata-rata 54,5 (cukup) dan mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 75,6 (baik). Persentase ketuntasan belajar siswa pada siklus I mengalami peningkatan dari 4 siswa yang tuntas dengan persentase 30,8% (kurang) menjadi 9 siswa yang tuntas dengan persentase 76,9% (baik) pada siklus II.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Hikmah, Mazidatulmazidatul.hikmah08@gmail.comD97216060
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorAlfin, Jauharotialfin_ftkuinsa2014@yahoo.com2006067301
Thesis advisorSihabudin, Sihabudinbudinsihab77@gmail.com2020027701
Subjects: Bahasa Indonesia
Pendidikan > Media
Keywords: Keterampilan menulis paragraf; Bahasa Indonesia; Media Pop Up Book.
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Matematika
Depositing User: mazidatul hikmah
Date Deposited: 14 Aug 2020 03:57
Last Modified: 14 Aug 2020 03:57
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/42390

Actions (login required)

View Item View Item