This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Faradillah, Siska Septia (2021) Konseling Islam dengan Ayat Kursi dan Teknik Flooding untuk mengurangi fobia terhadap kegelapan pada Remaja di Kelurahan Lemahputro Kecamatan Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Siska Septia Faradillah_B93217105.pdf Download (1MB) |
Abstract
Siska Septia Faradillah. NIM. B93217105, 2021. Konseling Islam Dengan Ayat Kursi dan Teknik Flooding Untuk Mengurangi Fobia Terhadap Kegelapan Pada Remaja di Kelurahan Lemahputro Kecamatan Sidoarjo. Terdapat 2 fokus permasalahan dalam penelitian ini, yaitu bagaimana proses Konseling Islam Dengan Ayat Kursi dan Teknik Flooding Untuk Mengurangi Fobia Terhadap Kegelapan Pada Remaja di Kelurahan Lemahputro Kecamatan Sidoarjo dan hasilnya. Untuk menjawab persoalan yang ada, Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Kemudian pengumpulan datanya dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisa data yang digunakan adalah deskriptif komparatif dengan membandingkan data teori dan lapangan dan hasil sebelum dan setelah konseling dilakukan. Proses pelaksanaan konseling dilakukan dengan menerapkan tahapan yang dimulai dari identifikasi masalah, prognosis, diagnosis, treatment, dan follow up. Treatment dilakukan dengan menambahkan Ayat Kursi ke dalam teknik Flooding pada bagian rileksasi untuk mengurangi fobia yang di derita remaja di Kelurahan Lemahputro Kecamatan Sidoarjo. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terjadi perubahan pada diri konseli berupa gejala fobia yang menurun dan kebiasaan buruknya yang mulai dihindari. Artinya, konseli telah mampu mengendalikan dirinya dan mengubah perilakunya yang mengarah pada fobianya.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Remaja | ||||||||
Keywords: | Konseling Islam; Ayat Kursi; Teknik Flooding; Fobia Gelap. | ||||||||
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Bimbingan dan Konseling Islam | ||||||||
Depositing User: | Siska Septia | ||||||||
Date Deposited: | 25 Jan 2021 13:42 | ||||||||
Last Modified: | 17 Oct 2021 09:45 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/45895 |
Actions (login required)
View Item |