This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Khofifah, Siti Nur (2021) Analisis hukum positif dan hukum pidana Islam terhadap hukuman di atas maksimum dalam putusan Nomor 147/Pid. B/Lh/2019/Pn Srl tentang Illegal logging. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Siti Nur Khofifah_C03217027.pdf Download (1MB) |
Abstract
Dalam penelitian ini, data dihimpun menggunakan teknik library research. Data yang digunakan dalam skripsi ini adalah putusan Pengadilan Negeri Sarolangun Nomor 147/Pid. B/LH/2019/PN Srl sebai sumber data primer, sedangkan data sekunder berupa Undang-undang, buku, jurnal, dan lain-lain yang relevan dengan penelitian ini, serta sumber data tersier yaitu KBBI dan ensiklopedia. Selanjutnya data tersebut diolah dan dianalisis menggunakan teori hukum Islam yaitu ta’zir. Teknis analisis data menggunakan deskriptif dengan pola pikir deduktif. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa Majelis Hakim memutus terdakwa dalam putusan Nomor 147/Pid.B/LH/2019/Pn Srl mengacu pada unsur dari Pasal 82 ayat (1) huruf C jo Pasal 12 huruf C Undang-undang 18 Tahun 2013 Tentang Pencegahan dan Pemberantasan Perusakan Hutan dengan memperhatikan semua bukti-bukti yang diajukan oleh Penuntut Umum, mempertimbangkan fakta-fakta selama dipersidangan, serta hal yang meringankan dan memberatkan. Putusan tersebut dianggap tidak sesuai dikarenakan Hakim dalam penjatuhan hukuman denda melebihi ancaman hukuman sebagaimana yang telah ditentukan oleh Undang-undang 18 Tahun 2013 Tentang Pencegahan dan Pemberantasan Perusakan Hutan. Sedangkan ditinjau dari hukum pidana Islam tindak pidana illegal logging tergolong sebagai jarimah ta’zir. Mengenai ancaman hukuman maksimum atau minimum yang akan diberikan kepada pelaku tindak pidana diserahkan sepenuhnya kepada hakim.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Hukum > Hukum Pidana Islam Keputusan Hakim Hukum Islam > Pidana Positif |
||||||||
Keywords: | Hukum positif; Illegal Logging; jarimah ta’zir; Perusakan Hutan. | ||||||||
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Pidana Islam | ||||||||
Depositing User: | Siti Nur Khofifah | ||||||||
Date Deposited: | 17 Jul 2021 11:23 | ||||||||
Last Modified: | 17 Jul 2021 11:23 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/48383 |
Actions (login required)
View Item |