Pengembangan sumber daya manusia dalam mewujudkan budaya kerja produktif di Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gresik

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Faizah, Indah Nur (2021) Pengembangan sumber daya manusia dalam mewujudkan budaya kerja produktif di Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gresik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Indah Nur Faizah_D03217020.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengembangan sumber daya manusia di Seksi Pendidikan Madrasah Kankemenag Gresik, budaya kerja produktif di Seksi Pendidikan Madrasah Kankemenag Gresik, dan juga mengenai pengembangan sumber daya manusia dalam mewujudkan budaya kerja produktif di Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gresik. Jenis penelitian ini adalah kualitatif. Subyek penelitian ini adalah kepala seksi, kepala urusan kepegawaian dan pegawai di Seksi Pendidikan Madrasah. Obyek penelitian ini adalah pengembangan sumber daya manusia dalam mewujudkan budaya kerja produktif di Seksi Pendidikan Madrasah Kankemenag Gresik. Data penelitian diperoleh melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun permasalahan yang akan peneliti kembangkan dalam penelitian ini adalah : 1) Bagaimana pengembangan sumber daya manusia di Seksi Pendidikan Madrasah? 2) Bagaimana budaya kerja produktif di Seksi Pendidikan Madrasah?, 3) Bagaimana pengembangan sumber daya manusia dalam mewujudkan budaya kerja produktif di Seksi Pendidikan Madrasah?. Hasil akhir penelitian ini mendeskripsikan bahwa budaya kerja produktif dapat diwujudkan dengan dukungan teknologi dan peralatan yang memadai serta dengan melakukan pendekatan pengembangan sumber daya manusia yang sesuai. Hal ini dibuktikan dengan bagaimana pegawai menyelesaikan pekerjaannya secara cepat dan tepat, seperti melakukan rekapitulasi data madrasah, mengoperasikan EMIS dan SIMPATIKA, mengurus surat mutasi siswa, melakukan E-verval PIP, mengelola kurikulum dan kegiatan evaluasi, mengelola kelembagaan dan lain sebagainya.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Faizah, Indah Nurnurfaizahindah38@gmail.comD03217020
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMa'arif, Samsulsamsul_jombang@yahoo.com2007046401
Thesis advisorHuda, Muhammad Nurilnuril.huda@uinsby.ac.id2027068001
Subjects: Etos Kerja
Sumber Daya Manusia
Budaya
Keywords: Pengembangan Sumber Daya Manusia; Budaya Kerja Produktif.
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Indah Nur Faizah
Date Deposited: 15 Jul 2021 06:13
Last Modified: 15 Jul 2021 06:13
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/48401

Actions (login required)

View Item View Item