Pengaruh persepsi peserta didik tentang pembelajaran Daring terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) kelas VII di MTs Negeri 2 Sidoarjo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Rosa, Dini Fitria (2021) Pengaruh persepsi peserta didik tentang pembelajaran Daring terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) kelas VII di MTs Negeri 2 Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Dini Fitria Rosa_D91217087.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana pengaruh persepsi peserta didik tentang pembelajaran daring terhadap hasil belajar peserta didik pasa mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) kelas VII di MTs Negeri 2 Sidoarjo. Permasalahan yang dikaji adalah: (1) Bagaimana persepsi peserta didik tentang pembelajaran daring pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) kelas VII di MTs Negeri 2 Sidoarjo (2) Bagaimana hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) kelas VII di MTs Negeri 2 Sidoarjo (3) Adakah pengaruh persepsi peserta didik tentang pembelajaran daring terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) kelas VII di MTs Negeri 2 Sidoarjo. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya isu corona atau Covid-19 yang dimulai sejak awal Tahun 2020 yang hingga saat ini menyebar ke seluruh Indonesia. Sehubungan dengan kondisi seperti ini, pemerintah mengambil kebijakan yakni program belajar dari rumah (Study from Home) pada semua jenjang pendidikan. Pembelajaran daring dilaksanakan tanpa kesiapan baik dari sekolah, guru maupun siswa, namun jika sistem pembelajaran ini dipersiapkan dengan baik dan berjalan lancar maka akan memberikan dampak positif, yakni antusias/motivasi belajar siswa nantinya akan menghasilkan hasil belajar yang sesuai dengan yang diinginkan. Metode penelitian yang dilakukan pada penelitian ini adalah kuantitatif dengan subjek penelitian siswa kelas VII MTs Negeri 2 Sidoarjo tahun pelajaran 2020/2021. Jumlah populasinya sebanyak 123 siswa dengan sampel menggunakan proporsional random sampling sebesar 10% yakni 52 siswa atau responden. Untuk pengumpulan data menggunakan angket (google formulir), sedangkan untuk analisis data menggunakan teknik korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Persepsi peserta didik tentang pembelajaran daring pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam mendapat hasil 82,5 % yang berada pada rentan 75% - 100% dan termasuk dalam kategori sangat baik (2) Hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam mendapat hasil 53,8% dengan nilai antara 71 – 85 dan dalam kategori baik (3) Pengaruh persepsi peserta didik tentang pembelajaran daring terhadap hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam kelas VII di MTs Negeri 2 Sidoarjo dengan menggunakan teknik korelasi product moment didapatkan nilai rxy 0,4401 yang berada pada rentang interpretasi korefisien korelasi 0,40 – 0,599; nilai rhitung > rtabel yaitu 3,464 > 0,2306; maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang cukup antara persepsi peserta didik tentang pembelajaran daring terhadap hasil belajar peserta didik pada pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) kelas VII di MTs Negeri 2 Sidoarjo.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Rosa, Dini Fitriadinifitriarosa14@gmail.comD91217087
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorSutikno, Sutiknonohsutik@yahoo.co.id2006086803
Thesis advisorMusthofa, Bahribahri.musthofa007@gmail.com2022077302
Subjects: Pendidikan
Pendidikan > Hasil Belajar
Keywords: Persepsi siswa: Pembelajaran daring: Hasil belajar.
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Dini Fitria Rosa
Date Deposited: 12 Aug 2021 11:54
Last Modified: 12 Aug 2021 11:54
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/49424

Actions (login required)

View Item View Item