Pengaruh Islamic branding dan brand preference terhadap keputusan pembelian konsumen cosmetic Wardah kota Tuban

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Niswah, Nur Wihdatun (2021) Pengaruh Islamic branding dan brand preference terhadap keputusan pembelian konsumen cosmetic Wardah kota Tuban. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Nur Wihdatun Niswah_G04217050.pdf

Download (1MB)

Abstract

Pengumpulan data yang dilakukan dengan cara penyebaran kuisioner kepada 100 responden yang merupakan konsumen cosmetic wardah di kota Tuban. Analisis dalam penelitian ini menggunakan software IBM SPSS Versi 16. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi linier berganda, dan uji hipotesis. Hasil analisis menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara Islamic branding dan brand preference terhadap keputusan pembelian konsumen kosmetik wardah Kota Tuban secara parsial. Hal tersebut dapat diketahui dari nilai t hitung, t tabel, dan nilai signifikansi. Pada variabel Islamic branding nilai t hitung > t tabel yakni 3,280 >1,984 dengan nilai signifikansi < α yakni 0,001<0,05. Sedangkan pada variabel brand preference, hal tersebut dapat diketahui dari nilai t hitung > t tabel yakni 10,911 > 1,984 dengan nilai signifikansi < α yakni 0,000<0,05. Selain itu hasil analisis juga menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara Islamic branding dan brand preference terhadap keputusan pembelian konsumen cosmetic wardah kota Tuban secara simultan atau bersama-sama. Hal tersebut dapat diketahui dari nilai F hitung > F tabel yakni 254,193 > 3,09 dengan nilai signifikansi < α yakni 0,000<0,05. Hal tersebut menunjukkan bahwa Islamic branding dan brand preference dapat menjadi faktor yang memengaruhi keputusan pembelian. Dan untuk hasil perhitungan terahir nilai koefisien determinasi menunjukkan bahwa keseluruhan variabel Islamic branding (X1) dan brand preference (X2) mempengaruhi faktor keputusan pembelian (Y) sebesar 84%, sisanya 16% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Niswah, Nur Wihdatunwihdatunniswah9@gmail.comG04217050
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMasadah, Masadahmasadah789@gmail.com2105127801
Subjects: Kosmetika
Keywords: islamic branding; brand preference; keputusan pembelian.
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Nur Wihdatun Niswah
Date Deposited: 22 Sep 2021 07:34
Last Modified: 22 Sep 2021 07:34
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/50416

Actions (login required)

View Item View Item