Suicidal thought dalam Alquran: studi analisis penafsiran surah an-nisa ayat 29-30 perspektif tafsir maqasidi

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Firmansyah, Iqbal Ramadhani (2022) Suicidal thought dalam Alquran: studi analisis penafsiran surah an-nisa ayat 29-30 perspektif tafsir maqasidi. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Iqbal Ramadhani Firmansyah_E93217108.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini berupaya untuk menggali makna lain dari term la aqtulu anfusakum dalam surah an-Nisa ayat 29-30 yang kerap dimaknai dengan perilaku bunuh diri. Pemaknaan secara literalis ini dinilai cukup fatal karena menafikan adanya ragam bunuh diri yang tidak terbatas pada melenyapkan diri sendiri. Penelitian ini berangkat dari rumusan masalah mengenai bagaimana penafsiran surah an-Nisa 29-30 perspektif tafsir maqas}idi dan implikasinya terhadap suicidal thought. Selain itu, diteliti juga bagaimana upaya preventifnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penafsiran surah an-Nisa ayat 29-30 dan menjelaskan implikasinya terhadap suicidal thought. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kepustakaan (library research) yang menggunakan metode deskriptif. Jadi, simpulan yang berupa deskripsi diperoleh dari mengumpulkan berbagai literatur yang relevan dengan penelitian dan menyeleksinya. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan maqasid dengan melibatkan kajian sosio-psikologis. Sumber primer yang digunakan adalah Alquran dan sumber sekundernya adalah kitab al-muwafaqat, kitab al-tahrir wa at-tanwir, dan maqashid syariah as philosophy of islamic law a system approach. Kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian ini adalah bunuh diri dalam surah an-Nisa ayat 29-30 bukan merupakan perilaku yang bisa disandarkan pada diri sendiri melainkan juga orang lain sebagai pemicunya. Penafsiran ini juga menimbulkan dampak yang tidak hanya membatasi term bunuh diri sebagai perilaku melenyapkan nyawa sendiri saja namun juga meliputi isyarat, ide dan percobaan bunuh diri.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Firmansyah, Iqbal Ramadhaniramadhanifirmansyah@gmail.comE93217108
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorChozin, Fadjrul Hakamhakam@uinsby.ac.id195907061982031005
Subjects: Psikologi
Tafsir > Tafsir Al Qur'an
Keywords: Tafsir Maqasidi; suicidal thought; an-Nisa.
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Alquran dan Tafsir
Depositing User: Iqbal Ramadhani Firmansyah
Date Deposited: 15 Feb 2022 09:42
Last Modified: 15 Feb 2022 09:42
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/52006

Actions (login required)

View Item View Item