Banser dalam menjaga gereja di Tuban Tahun 2016-2020: studi peran organisasi pemuda Islam dalam menumbuhkan sikap nasionalisme

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Susanto, M. Andik (2021) Banser dalam menjaga gereja di Tuban Tahun 2016-2020: studi peran organisasi pemuda Islam dalam menumbuhkan sikap nasionalisme. Masters thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
M. Andik Susanto_F02919275.pdf

Download (1MB)

Abstract

Fokus penelitian tesis ini membahas tentang, 1) Bagaimana konsep Banser menumbuhkembangkan sikap nasionalisme dalam partisipasi menjaga Gereja di Tuban tahun 2016-2020? 2) Bagaimana keharusan Banser menumbuhkembangkan sikap nasionalisme dalam partisipasi menjaga Gereja di Tuban tahun 2016-2020? 3) Bagaimana implementasi Banser menumbuhkembangkan sikap nasionalisme dalam partisipasi menjaga Gereja di Tuban tahun 2016-2020?. Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif deskriptif dengan menggunakan teori peran oleh Soerjono Soekanto dan teori kebangsaan oleh Soekarno. Adapun teknik pengumpulan data dengan dokumen dan wawancara. Sedangkan teknik pengolahan data menggunakan editing, organizing, dan analyzing. Terkait teknik Analisis data menggunakan Deskriptif Analisis dan pola pikir deduktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Konsep Banser dalam menjaga Gereja di Tuban mempunyai peran aktif-partisipatif menjadi satu kesatuan dengan aparat keamanan dalam menumbuhkembangkan sikap nasionalisme yang berpedoman pada empat pilar kebangsaan yaitu Pancasila, NKRI, UUD 1945 serta Kebhinekaan. Selain itu berlandaskan pada Ukhuwwah Islamiyyah, Ukhuwwah Wathaniyyah dan Ukhuwwah Basyariyyah. 2) Keharusan Banser dalam menjaga Gereja di Tuban dengan menempatkan anggota-anggota yang sudah memenuhi syarat untuk menjaga Gereja minimal harus mengikuti Diklatsar, mempunyai KTA dan terdaftar dalam jajaran kepengurusan Banser yang bertujuan agar masyarakat dari agama lain merasa aman ketika melakukan ibadah Hari Raya. 3) Implementasi Banser dalam menjaga Gereja tercermin dari komitmen mereka untuk membantu siapapun, tanpa mengenal perbedaan agama, suku maupun golongan demi mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Masters)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Susanto, M. Andikandikboneng13@gmail.comF02919275
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMufrodi, Aliali.mfd52@gmail.com2017065201
Thesis advisorSuis, Suissuisabdullah@yahoo.com2001016202
Subjects: Organisasi Masyarakat
Nasionalisme
Keywords: Banser; gereja; organisasi pemuda Islam; nasionalisme
Divisions: Program Magister > Pemikiran Islam
Depositing User: Editor : Abdun Nashir------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 08 Mar 2022 03:41
Last Modified: 08 Mar 2022 03:41
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/52368

Actions (login required)

View Item View Item