Analisis pengaruh Digital Divide terhadap User Satisfaction dan Individual Performance pengguna Siakad Poltekkes Kemenkes Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Setifani, Niken Ayu (2021) Analisis pengaruh Digital Divide terhadap User Satisfaction dan Individual Performance pengguna Siakad Poltekkes Kemenkes Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Niken Ayu Setifani_H06217017.pdf

Download (2MB)

Abstract

Teknologi digital telah merambah aspek pendidikan. Meskipun teknologi menyebar secara progresif, Digital divide masih teridentifikasi. Sejak pandemi, berbagai sektor melakukan kegiatannya secara daring atau work from home (WFH), termasuk sektor pendidikan. Adanya digital divide dapat memengaruhi akses dan penggunaan serta kemampuan dan motivasi individu dalam menggunakan teknologi informasi. Sehingga, sebaik apapun teknologi yang diterapkan sebuah organisasi tidak akan efektif jika masih terdapat digital divide antar pengguna. Kesulitan tersebut dapat memengaruhi tugas yang ingin diselesaikan pengguna melalui suatu sistem informasi. Jika tugas tidak selesai dengan baik dan tepat waktu, maka pengguna merasa tidak nyaman dan tidak puas. Digital divide memungkinkan dapat memengaruhi user satisfaction karena tiap pengguna merasakan manfaat langsung penggunaan suatu sistem, apalagi dalam lingkup perguruan tinggi yang stakeholdernya berasal dari banyak kota. Penelitian dilakukan di Poltekkes Kemenkes Surabaya dengan SIAKAD yang bernama SIM Akademik, dipilih karena memiliki kampus dibeberapa kota di Jawa Timur, sehingga keadaannya diyakini berbeda-beda. Tujuan penelitian ini mengetahui pengaruh antar variabel digital divide, user satisfaction pada SIAKAD, serta individual performance penggunanya menggunakan PLS-SEM dengan tool Smartpls. Metode Disjoint Two Step Approach digunakan untuk mengatasi variabel multidimensi. Hasil penelitian yaitu Digital divide memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap user satisfaction karena path coefficient sebesar 0.644 dan t-statistic nya sebesar 19.544. Digital divide memiliki pengaruh positif dan tidak signifikan terhadap individual performance, karena path coefficient nya sebesar 0.064 dan t-statistic nya dibawah 1.96 yaitu sebesar 1.435. User Satisfaction memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap individual performance, karena path coefficient nya sebesar 0.790. Sedangkan, nilai t-statistic nya sebesar 21.109

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Setifani, Niken Ayunikenayustef@gmail.comH06217017
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorRolliawati, Dwidwi-roll@uinsby.ac.id2027097901
Thesis advisorWahyudi, Noorn.wahyudi@uinsby.ac.id2023038401
Subjects: Informasi
Keywords: Kesenjangan digital; kepuasan pengguna; kinerja individu; sistem informasi akademik; PLS-SEM; Disjoint Two Step Approach.
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Sistem Informasi
Depositing User: Editor : Kuntum L.R------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 14 Mar 2022 01:38
Last Modified: 14 Mar 2022 01:38
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/52441

Actions (login required)

View Item View Item