Problematika implementasi model pembelajaran Blended Learning dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMPN 35 Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Khasanah, Alfi (2022) Problematika implementasi model pembelajaran Blended Learning dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMPN 35 Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Alfi Khasanah_D91218117.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jawaban dari: 1) proses implementasi model pembelajaran blended learning dalam pembelajaran pendidikan agama Islam kelas 8 di SMPN 35 Surabaya 2) problematika implementasi model pembelajaran blended learning dalam pembelajaran pendidikan agama Islam kelas 8 di SMPN 35 Surabaya 3) solusi dalam mengatasi problematika implementasi model pembelajaran blended learning dalam pembelajaran pendidikan agama Islam kelas 8 di SMPN 35 Surabaya. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif dan menggunakan jenis penelitian lapangan yang mana peneliti melakukan penelitian dengan terjun langsung kelapangan dan terlibat dengan pihak sekolah. Informan dalam penelitian ini adalah Guru PAI di SMPN 35 Surabaya yang berjumlah dua orang. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan teknik pengumpulan data dengan cara wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa 1) Proses implementasi model pembelajaran blended learning dalam pembelajaran pendidikan agama Islam di SMPN 35 Surabaya memiliki tiga tahapan yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Pembelajaran dilaksanakan dengan berbantuan aplikasi Microsoft Teams. 2) Problematika implementasi model pembelajaran blended learning dalam pembelajaran pendidikan agama Islam di SMPN 35 Surabaya antara lain: beban guru semakin bertambah, kurangnya pemahaman teknologi, keterbatasan sarana prasarana, peserta didik kurang jujur dalam melaksanakan tugas video hafalan, guru kesulitan dalam memantau perkembangan belajar peserta didik, peserta didik kurang disiplin ketika pembelajaran, pencapaian tujuan belajar tidak maksimal. 3) Solusi dalam mengatasi problematika implementasi model pembelajaran blended learning dalam pembelajaran pendidikan agama Islam di SMPN 35 Surabaya antara lain: guru agar membagi waktu mengajar antara kelas daring dan luring, mengadakan bimbingan teknologi, melakukan homevisit, bekerja sama dengan guru BK dan wali kelas dalam mendisiplinkan peserta didik, menggunakan ice breaking dalam pembelajaran, bekerja sama dengan orang tua. Solusi yang digunakan dapat berasal dari pihak sekolah atau guru PAI itu sendiri.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Khasanah, Alfialfikhasanah390@gmail.comD91218117
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorSyamsudin, SyamsudinUNSPECIFIED196709121996031003
Thesis advisorThobroni, Ahmad YusamUNSPECIFIED197107221996031001
Subjects: Metode Pembelajaran > Metode Pembelajaran
Pendidikan
Keywords: Blended Learning; problematika; solusi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Alfi Khasanah
Date Deposited: 20 Jul 2022 15:03
Last Modified: 20 Jul 2022 15:03
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/54175

Actions (login required)

View Item View Item