PEMBERIAN SANKSI TERHADAP TINDAKAN ASUSILA REMAJA DI DUSUN GEMPOL DESA LAMPAH KECAMATAN KEDAMEAN KABUPATEN GRESIK

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Shofiyah, Jauharotush (2016) PEMBERIAN SANKSI TERHADAP TINDAKAN ASUSILA REMAJA DI DUSUN GEMPOL DESA LAMPAH KECAMATAN KEDAMEAN KABUPATEN GRESIK. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (199kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (215kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 1.pdf

Download (676kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 2.pdf

Download (666kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 3.pdf

Download (774kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 4.pdf

Download (221kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 5.pdf

Download (204kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (339kB) | Preview

Abstract

Setiap individu maupun kelompok dimanapun mereka menetap akan mengalami suatu masalah, dimana setiap permasalahan yang terjadi pasti mempunyai solusi atau cara penyelesaian masing-masing. Dan bagi pelaku yang dinilai bersalah akan mendapatkan hukuman yang setimpal, dimana hukuman tersebut telah dipikirkan secara matang dan telah disepakati oleh semua pihak. Tidak terkecuali di Dusun Gempol Desa Lampah Kecamatan Kedamean Kabupaten Gresik, yang terdapat peraturan berupa sanksi yang diberikan kepada remaja yang terbukti melakukan Tindakan Asusila Remaja. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah, (1) adakah pengaruh pemberian sanksi terhadap Tindakan Asusila Remaja di Dusun Gempol Desa Lampah Kecamatan Kedamean Gresik, dan (2) seberapa besar pengaruh pemberian sanksi terhadap Tindakan Asusila Remaja di Dusun Gempol Desa Lampah Kecamatan Kedamean Kabupaten Gresik
Untuk menjawab pertanyaan tersebut secara detail, maka peneliti menggunakan metode penelitian kuantitatif. Dengan menggunaan rumus product moment dan Regresi. Teori yang digunakan sebagai analisis dalam penelitian ini ialah Fungsionalisme Struktural Robert K. Merton. Teori yang digagas oleh Merton ini membahas tentang sistem dalam masyarakat. Dimana sistem tersebut bisa fungsi maupun disfungsi. Selain itu, Merton juga membahas tentang fungsi manifest dan fungsi laten, serta teori keseimbangan (equilibrium).
Dari hasil penelitian tersebut dengan menggunakan product moment didapatkan hasil bahwa pemberian sanksi berpengaruh signifikan sebesar 0,771 terhadap Tindakan Asusila Remaja di Dusun Gempol Desa Lampah Kecamatan Kedamean Kabupaten Gresik. Selanjutnya dari hasil penghitungan regresi juga diperoleh hasil sebesar 5,95%, yang berarti variabel pemberian sanksi (X) memberikan pengaruh sebesar 5,95% terhadap variabel Tindakan Asusila Remaja (Y). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara pemberian sanksi terhadap tindakan asusila remaja di Dusun Gempol Desa Lampah Kecamatan Kedamean Kabupaten Gresik.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Shofiyah, JauharotushUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Subjects: Sosiologi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi
Depositing User: jauharotush shofiyah
Date Deposited: 11 Apr 2016 07:07
Last Modified: 11 Apr 2016 07:07
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/5509

Actions (login required)

View Item View Item