Hubungan efikasi diri dan kepercayaan diri dengan kecemasan berbicara di depan umum pada Mahasiswa Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Fajrin, Gardina Aulia (2022) Hubungan efikasi diri dan kepercayaan diri dengan kecemasan berbicara di depan umum pada Mahasiswa Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Gardina Aulia Fajrin_J71218043 ok.pdf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian bertujuan untuk dapat mengetahui hubungan secara parsial serta simultan antara efikasi diri dan kepercayaan diri dengan kecemasan berbicara di depan umum pada mahasiswa Surabaya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif korelasional. Alat pengumpulan data menggunakan skala kecemasan berbicara di depan umum, skala efikasi diri dan skala kepercayaan diri. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 348 mahasiswa Surabaya dengan teknik Purposive Sampling, dengan kriteria yaitu mahasiswa aktif yang berkuliah di perguruan tinggi Surabaya yang mengalami kecemasan berbicara di depan umum. Uji hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan IBM SPSS Statistic 24. Hasil penelitian ini menunjukan secara parsial bahwa tidak terdapat hubungan antara efikasi diri dan kepercayaan diri dengan kecemasan berbicara di depan umum dengan nilai 0,904>005, Namun secara parsial pada variabel kepercayaan diri terdapat hubungan dengan variabel kecemasan berbicara di depan umum dengan nilai 0,000<0,05. Nilai signifikansi dalam pengujian simultan sebesar 79,759 dengan nilai signifikansinya sebesar 0,000<0,05. Hasil penelitian ini didapatkan terdapat 31,7% subjek mengalami kecemasan berbicara di depan umum dikarenakan faktor kurangnya efikasi diri dan kepercayaan diri. Dengan demikian hipotesis penelitian ini diartikan semakin tinggi efikasi diri dan kepercayaan diri maka akan semakin rendah kecemasan berbicara di depan umum.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Fajrin, Gardina Auliagardinaliafa65@gmail.comJ71218043
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorAsiyah, Siti Nurnurays72@yahoo.co.id2027097201
Subjects: Psikologi > Kecemasan
Keywords: Efikasi diri; kepercayaan diri; kecemasan bebricara di depan umum
Divisions: Fakultas Psikologi dan Kesehatan > Psikologi
Depositing User: gardina aulia fajrin
Date Deposited: 13 Oct 2022 07:24
Last Modified: 13 Oct 2022 07:24
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/57289

Actions (login required)

View Item View Item