Pengaruh brand image, kualitas website, dan persepsi risiko terhadap minat beli Mahasiswa Surabaya pada Shopee dengan brand trust sebagai variabel mediasi

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Sahrir, Ahmad (2022) Pengaruh brand image, kualitas website, dan persepsi risiko terhadap minat beli Mahasiswa Surabaya pada Shopee dengan brand trust sebagai variabel mediasi. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Ahmad Sahrir_G93218075 ok.pdf

Download (2MB)

Abstract

Perkembangan teknologi internet yang sangat berkembang menyebabkan perubahan kebiasaan terhadap aktifitas manusia contohnya dalam berbelanja, membuat perusahaan e-commerce bersaing secara pesat dalam menguasai pangsa pasar yang ada khususnya di Indonesia. Shopee merupakan perusahaan e-commerce pendatang baru di Indonesia yang banyak kedua menguasai pasar di Indonesia oleh karena itu Shopee harus mampu menarik minat beli konsumen lebih banyak lagi untuk dapat merajai pangsa pasar di Indonesia. Skripsi ini merupakan hasil penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk menguji pengaruh langsung citra merek, kualitas website, dan persepsi risiko terhadap minat beli yang di mediasi brand trust secara parsial maupun simultan. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Jenis data yang digunakan ialah data primer yang berasal dari kuesioner dengan menggunakan skala likert. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 180 responden mahasiswa Surabaya. Teknik pengolahan data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi, uji pengaruh, dan uji hipotesis. Untuk uji asumsi menggunakan uji normalitas, uji multikolinearitas, dan uji heteroskedastisitas. Sedangkan uji pengaruh dilakukan dengan menggunakan uji regresi linier berganda, uji hipotesis menggunakan uji T dan uji F dan terakhir uji mediasi dengan uji path dan uji sobel. Terdapat pengaruh citra merek terhadap brand trust pada marketplace Shopee. Terdapat pengaruh Kualitas website terhadap brand trust pada marketplace Shopee. Terdapat pengaruh persepsi risiko terhadap trust pada marketplace Shopee. Terdapat pengaruh citra merek terhadap minat pembelian pada marketplace Shopee. Terdapat pengaruh website terhadap minat pembelian pada marketplace Shopee. Terdapat pengaruh persepsi risiko terhadap minat pembelian pada marketplace Shopee. Terdapat pengaruh citra merek terhadap minat pembelian pada marketplace Shopee dengan brand trust sebagai variabel mediasi. Terdapat pengaruh kualitas website terhadap Minat Pembelian pada marketplace Shopee dengan brand trust sebagai variabel mediasi. Terdapat pengaruh persepsi risiko terhadap Minat pembelian pada marketplace Shopee dengan brand trust sebagai variabel mediasi

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Sahrir, AhmadAhmadsahrir17@gmail.comG93218075
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorKholis, Nurnurkholis@uinsby.ac.id196703111992031003
Subjects: Ekonomi
Manajemen
Pemasaran
Keywords: minat beli
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen
Depositing User: Ahmad Sahrir
Date Deposited: 30 Dec 2022 07:28
Last Modified: 30 Dec 2022 07:28
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/58710

Actions (login required)

View Item View Item