Pengaruh zat pengatur tumbuh ekstrak bawang merah (Allium Cepa L), air kelapa, dan kombinasinya terhadap pertumbuhan tanaman peppermint (Mentha Piperita L.)

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Arinda, Shintia (2023) Pengaruh zat pengatur tumbuh ekstrak bawang merah (Allium Cepa L), air kelapa, dan kombinasinya terhadap pertumbuhan tanaman peppermint (Mentha Piperita L.). Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Shintia Arinda_H71219030.pdf

Download (1MB)

Abstract

Tanaman peppermint dapat digunakan sebagai obat, bahan kosmetik, penambah aroma dan rasa terhadap makanan serta minuman. Oleh karena itu, perlu dilakukan upaya untuk meningkatkan potensi pertumbuhan stek batang maka diperlukan zat pengatur tumbuh alami yang efektif untuk pembentukan tunas, akar, serta daun baru. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui adanya pengaruh dan konsentrasi yang optimum zat pengatur tumbuh ekstrak bawang merah, air kelapa, kombinasinya terhadap pertumbuhan tanaman peppermint (Mentha piperita L.). Metode ini menggunakan adalah rancangan acak lengkap (RAL) dengan 6 perlakuan 4 pengulangan yaitu K1 (Aquades), K2 (Rootone-f 100 ppm), K3 (Ekstrak bawang merah 41%), K4 (Air kelapa 100%), K5 (Kombinasi ekstrak bawang merah 41% + air kelapa 100%), K6 (Kombinasi ekstrak bawang merah 37% + air kelapa 100%). Hasil penelitian dianalisis dengan uji One Way Anova menggunakan uji Post Hoc adanya pengaruh yang signifikan terhadap pertumbuhan tanaman peppermint pada parameter jumlah daun perlakuan K5 (Kombinasi ekstrak bawang merah 41% + air kelapa 100%) yaitu 53,75 helai dan jumlah akar perlakuan K3 (Ekstrak bawang merah 41%) yaitu 32,25, sedangkan uji Kruskal Wallis tidak adanya pengaruh yang signifikan pada parameter tinggi tanaman perlakuan K5 (Kombinasi ekstrak bawang merah 41% + air kelapa 100%) yaitu 17,75 cm, parameter panjang akar perlakuan K2 (Rootone-f 100 ppm) dan K5 (Kombinasi ekstrak bawang merah 41% + air kelapa 100%) yaitu 27,75 cm, dan parameter jumlah tunas perlakuan K6 (Kombinasi ekstrak bawang merah 37% + air kelapa 90%) yaitu 22,5.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Arinda, ShintiaShintiaarinda2106@gmail.comH71219030
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorTyastirin, Estiesty@uinsby.ac.id2024068702
Thesis advisorPurnamasari, Risarisa.purnamasari89@yahoo.co.id201409002
Subjects: Biologi
Keywords: Zat pengatur tumbuh ekstrak; bawang merah; air kelapa; pertumbuhan tanaman peppermint
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Biologi
Depositing User: Shintia Arinda
Date Deposited: 07 Mar 2023 07:10
Last Modified: 07 Mar 2023 07:10
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/59617

Actions (login required)

View Item View Item