Analisis kepatuhan Muzaki non PNS dalam intensi membayar zakat di BAZNAS Kabupaten Sidoarjo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Muchlisin, Muchammad Chafidz (2023) Analisis kepatuhan Muzaki non PNS dalam intensi membayar zakat di BAZNAS Kabupaten Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Muchammad Chafidz Muchlisin_G95218053.pdf

Download (4MB)

Abstract

Skripsi ini merupakan penelitian kualitatif yang menjawab pertanyaan tentang bagaimana kepatuhan masyarakat non PNS dalam menumbuhkan intensi membayar zakat di BAZNAS Kabupaten Sidoarjo dan bagaimana faktor pendukung dan penghambat dalam menumbuhkan intensi membayar zakat di BAZNAS Kabupaten Sidoarjo bagi masyarakat non PNS. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi tentang kepatuhan muzaki non PNS dalam intensi membayar zakat di BAZNAS Kabupaten Sidoarjo. Teknik analisis dengan menggunakan reduksi data, penyajian data serta penarikan simpulan dan simpulan. Kepatuhan masyarakat non PNS dalam menumbuhkan intensi membayar zakat di BAZNAS Kabupaten Sidoarjo ialah selama ini informasi yang diterima oleh para muzakki non PNS hanya dari insta story WhatsApp. Adapun dari kalangan instansi perusahaan juga menunggu dari kebijakan yang diambil oleh perusahaan untuk memberi waktu. Pemberian imbalan kepada para muzakki non PNS masih belum ada. Sementara ini dari pihak Baznas Kabupaten Sidoarjo hanya dapat memberikan hak kepada muzakki untuk menentukan mustahik yang dikehendaki. Baznas Kabupaten Sidoarjo belum melakukan tahapan fundraising perorangan. Sedangkan pada tahapan instansi pemerintah juga masih belum terealisasi dengan baik. Berdasarkan beberapa pernyataan tersebut menunjukkan bahwa fokus dari Baznas Kabupaten Sidoarjo bukan kepada para Non PNS. Sehingga kepatuhan masyarakat non PNS masih belum terlihat dalam intensi membayar zakat di Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Sidoarjo. Faktor pendukung dalam menumbuhkan intensi membayar zakat di Baznas Kabupaten Sidoarjo diantaranya ialah adanya adanya wadah untuk melakukan fundraising tentang zakat, dan amil yang ada di Baznas menguasai pengetahuan tentang zakat. Sedangkan untuk faktor penghambat ialah kurangnya keberanian dari pihak amil untuk melakukan sosialisai terhadap instansi swasta, kurangnya sosialisasi dimedia sosial, kurang sadarnya masyarakat dalam membayar zakat dan tidak adanya imbalan terhadap para muzakki. Peneliti dapat memberikan masukan kepada Baznas Kabupaten Sidoarjo agar segera melakukan evaluasi dalam proses pengumpulan dana zakat, karena sejatinya banyak yang sudah mendukung baik dari kalangan amil maupun pemerintah, hanya tinggal melakukan eksekusi dan menerapkan penarikan dana zakat kepada para non PNS. Selain itu bagi penelitian selanjutnya mengkaji non PNS dari LAZNAS.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Muchlisin, Muchammad Chafidzmchafidz99@gmail.comG95218053
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorAsegaf, Muhammad Maulanam.maulana@uinsby.ac.id2104098701
Subjects: Badan Amil Zakat Infaq dan Sadaqah
Zakat
Keywords: Kepatuhan Muzakki; zakat; BAZNAS
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat dan Wakaf
Depositing User: muchammad chafidz muchlisin
Date Deposited: 10 Apr 2023 03:14
Last Modified: 10 Apr 2023 03:14
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/61456

Actions (login required)

View Item View Item