Penggunaan multimedia interaktif berbasis google sites dalam meningkatkan keterampilan berbicara bahasa Arab materi Afrad Al-usrah siswa kelas IV C MINU Ngingas Waru Sidoarjo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Aliya, Nafisatul (2023) Penggunaan multimedia interaktif berbasis google sites dalam meningkatkan keterampilan berbicara bahasa Arab materi Afrad Al-usrah siswa kelas IV C MINU Ngingas Waru Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Nafisatul Aliya_D77219049.pdf

Download (13MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya keterampilan berbicara bahasa Arab peserta didik kelas IV C MINU Ngingas Waru Sidoarjo. Hal ini disebabkan karena kurangnya pembiasaan berbicara bahasa Arab, metode pembelajaran yang digunakan guru masih cenderung konvensional serta kurangnya pemanfaatan media pembelajaran. Akibatnya peserta didik menjadi pasif dan belum bisa serta terbiasa berbicara dengan menggunakan bahasa Arab. Oleh karena itu, peneliti berinisiatif untuk menggunakan multimedia interaktif berbasis google sites sebagai solusi dalam meningkatkan keterampilan berbicara bahasa Arab peserta didik kelas IV C pada materi Afrad Al-Usrah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: Penggunaan multimedia interaktif berbasis google sites dalam meningkatkan keterampilan berbicara bahasa Arab materi Afrad Al-Usrah siswa kelas IV C MINU Ngingas Waru Sidoarjo dan Peningkatan keterampilan berbicara bahasa Arab siswa kelas IV C pada materi Afrad Al-Usrah dengan menggunakan multimedia interaktif berbasis google sites di MINU Ngingas Waru Sidoarjo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model Kurt Lewin yang dilakukan dalam 2 siklus dengan empat tahapan, yaitu perencanaan, tindakan,pengamatan dan refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi dengan instrumen berupa lembar observasi aktivitas guru dan peserta didik, wawancara dengan instrumen berupa pedoman wawancara dengan guru dan peserta didik, tes dengan instrumen tes lisan dan rubrik penilaian tes lisan serta teknik dokumentasi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Penggunaan multimedia interaktif berbasis google sites dalam pembelajaran keterampilan berbicara bahasa Arab telah dilakukan dengan baik yang dibuktikan berdasarkan hasil observasi aktivitas guru dan peserta didik pada saat proses pembelajaran. Pada siklus I, persentase aktivitas guru memperoleh 69,31% (kurang) dan meningkat pada siklus II menjadi 93,18% (sangat baik). Hasil observasi aktivitas peserta didik pada siklus I memperoleh 65% (kurang) dan juga mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 87,5% (baik). Kemudian peningkatan keterampilan berbicara bahasa Arab peserta didik pada materi Afrad Al-Usrah memperoleh persentase ketuntasan sebesar 69,44% (cukup) dengan nilai rata-rata 69,47 dan pada siklus II meningkat menjadi 88,88% (sangat tinggi) dengan rata-rata 79,11.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Aliya, Nafisatulalia.88rahman@gmail.comD77219049
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorTaufik, Taufiktaufiksiraj@uinsby.ac.id2002027303
Thesis advisorChasanah, Uswatunuswatunchasanah@uinsby.ac.id89878786
Subjects: Bahasa Arab
Keterampilan
Pendidikan > Media
Keywords: Multimedia interaktif; google sites; keterampilan berbicara; bahasa Arab
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Nafisatul Aliya
Date Deposited: 28 Apr 2023 02:09
Last Modified: 28 Apr 2023 02:09
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/61682

Actions (login required)

View Item View Item