This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Aisy, Rihadatul (2023) Makna ziarah ke makam wali bagi masyarakat Desa Bligo Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Rihadatul Aisy_I73219059.pdf Download (3MB) |
Abstract
Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini yakni tentang bagaimana proses pelaksanaan ziarah ke makam wali bagi masyarakat Desa Bligo Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo, dan apa makna ziarah ke makam wali bagi masyarakat Desa Bligo Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo. Ziarah ke makam wali dilakukan oleh masyarakat Desa Bligo secara berkelompok dengan pihak pelaksana oleh 3 kelompok jamaah. Pada setiap tahunnya terdapat sekitar 3-4 kali pemberangkatan ziarah ke makam wali dari masing-masing kelompok jamaah tersebut. Pada setiap kelompok jamaah memiliki perbedaan proses pelaksanaan, namun turut serta memberikan makna ziarah ke makam wali yang dibentuk, diyakini dan dipertahankan antar generasi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif pendekatan fenomenologi. Adapun pengumpulan data diperoleh melalui proses observasi, wawacara, dan dokumentasi. Sedangkan teori yang digunakan untuk menganalisis fenomena makna ziarah ke makam wali ialah Teori Konstruksi Sosial pemikiran Peter L Berger dan Thomas Luckman. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa, pelaksanaan ziarah ke makam wali bagi masyarakat Desa Bligo Kecamatan Candi Kabupaten Sidoarjo diselenggarakan penuh antusiasme dan intensitas cukup sering oleh 3 kelompok jamaah yang berbasis kegiatan keagamaan. Antar kelompok jamaah memiliki perbedaan proses pelaksanaan ziarah ke makam wali. Melalui proses tersebut menjadikan hadirnya kemauan, dan pengetahuan yang mendorong keberadaan makna bahwa ziarah ke makam wali adalah salah satu bentuk ibadah dengan untaian doa duniawi yang cepat terkabulkan, memiliki makna sarana wisata atau hiburan serta memberikan pengalaman beragama dengan berbagai kebermanfaatan pada hubungan sosial, solidaritas maupun menjadi upaya kontrol sosial melalui membentuk lingkungan yang bernilai positif. Meski terdapat pengorbanan yang cukup besar sebagai konsekuensinya makna tersebut terus di yakini dan diwujudkan termasuk dikonstruksi dalam pemikiran maupun aktivitas masyarakat.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||||
Contributors: |
|
||||||||
Subjects: | Budaya Islam Sosiologi > Sosiologi Islam Ziarah Kubur |
||||||||
Keywords: | Pelaksanaan; Makna Ziarah; dan Makam Wali | ||||||||
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Sosiologi | ||||||||
Depositing User: | Rihadatul Aisy | ||||||||
Date Deposited: | 05 May 2023 01:36 | ||||||||
Last Modified: | 05 May 2023 01:36 | ||||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/61934 |
Actions (login required)
View Item |