Larangan bullying dalam Al Quran: aplikasi teori maqasid Ibnu Asyur pada surat al Hujurat ayat 11

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Mu'asyaroh, Arindah (2023) Larangan bullying dalam Al Quran: aplikasi teori maqasid Ibnu Asyur pada surat al Hujurat ayat 11. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Arindah Mu'asyaroh_E93219078 ok.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi maraknya kasus bullying belakangan ini. Dalam catatan terakhir KPAI terdapat 480 kasus bullying yang terlapor selama periode 2016-2020 di Indonesia yang mayoritas penduduknya adalah muslim. Padahal larangan bullying sudah tertulis jelas dalam firman-Nya yakni surat al-Hujurat ayat 11. Namun sepertinya banyaknya kasus bullying yang terjadi disebabkan oleh kurangnya pemahaman terhadap maqasid, bahwa adanya perintah dan larangan Allah itu pasti memiliki maksud/tujuan. Maka dari itu, skripsi yang berjudul "LARANGAN BULLYING DALAM ALQURAN DAN IMPLEMENTASINYA DALAM KEHIDUPAN SEORANG MUSLIM (Studi Aplikasi Teori Maqasid dalam Tafsir Ibnu 'Asyur pada Surat Al-Hujurat ayat 11) ini berusaha menjelaskan betapa berperannya teori maqasid dalam kehidupan manusia. Penelitian ini ingin membahas maqasid yang ada dalam larangan tersebut melalui penafsiran Ibnu ‘Asyur dalam kitab tafsirnya yang masyhur, al-Tahrir wa al-Tanwir. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan teori pendekatan tafsir maqasidi yang diterapkan Ibnu ‘Asyur pada surat al-Hujurat ayat 11 dengan fokus pembahasan tentang bullying. Selain itu juga dibahas bagaimana implementasinya dalam kehidupan sebagai seorang muslim. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kepustakaan (library research) dengan menggunakan metode analisis tematik (thematic analysis). Metode analisis tematik adalah teknik menganalisis dengan serius suatu fokus tema yang telah ditentukan. Dari hasil penelitian, gap antara gagasan ideal dan real dapat ditemukan untuk diminimalkan. Sumber primer yang digunakan adalah kitab Maqasid al-Syari’ah al-Islamiyyah dan kitab tafsir al-Tahrir wa al-Tanwir karya Thahir Ibnu ‘Asyur. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Ibnu ‘Asyur menerapkan teori maqasid dalam penafsirannya dalam surat al-Hujurat ayat 11 meskipun tidak tertuliskan secara tersurat. Terbukti dengan Ibnu ‘Asyur menjelaskan konteks historis ayat, melakukan pendekatan kebahasaan, menggunakan ayat Alquran untuk menafsirkan, mengutip syair, menunjukkan sisi i’jaz ayat, kemudian mengungkap maqasid ayat dengan tidak mengabaikan masalik al-‘illah yang sudah ditetapkan, serta melibatkan ilmu Alquran sebagai alat bantu tafsirnya. Sehingga maqasid yang dapat ditemukan di antaranya adalah hifz al-din, h{ifz al-nafs, dan hifz al-‘ird.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Mu'asyaroh, Arindaharindahmuasyaroh@gmail.comE93219078
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorYardho, Mohammadmyardho@gmail.com198506102015031006
Subjects: Penganiayaan
Al Qur'an
Tafsir
Keywords: Bullying; teori maqasid; al Hujurat ayat 11
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Ilmu Alquran dan Tafsir
Depositing User: Arindah Mu'asyaroh
Date Deposited: 11 Jul 2023 03:21
Last Modified: 11 Jul 2023 03:21
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/63021

Actions (login required)

View Item View Item