Identifikasi kelimpahan dan jenis mikroplastik pada air dan sedimen di kali Jagir Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Nadiva, Shabrina (2023) Identifikasi kelimpahan dan jenis mikroplastik pada air dan sedimen di kali Jagir Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Shabrina Nadiva_H05219015.pdf

Download (2MB)

Abstract

Sampah plastik yang dibuang langsung ke lingkungan akan berdampak pada wilayah perairan. Karena ukuran sangat kecil itu pula, keberadaan mikroplastik sulit dideteksi, sehingga jumlah mikroplastik akan meningkat terutama di dalam perairan. Dengan adanya limbah yang dihasilkan dari berbagai aktivitas domestik dan non-domestik di DAS Kali Jagir dapat berpotensi mengakibatkan terbentuknya mikroplastik. Oleh sebab itu, diperlukan adanya penelitian ini untuk mengetahui jenis-jenis mikroplastik dan kelimpahannya di Kali Jagir Surabaya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis mikroplastik, menganalisis kelimpahan mikroplastik, mengonfirmasi jenis polimer mikroplastik, menganalisis perbedaan kelimpahan mikroplastik antar zona pengambilan data air dan sedimen Sungai Kali Jagir, Surabaya, Jawa Timur. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan 3 zona pengambilan data, sampel yang diambil adalah random air sebanyak 10 L dan sedimen sebanyak 1 kg per titik pengambilan data. Metode untuk menganalisis keberadaan mikroplastik adalah dengan pengeringan, pengurangan densitas, penghilangan bahan organik dan logam, penyaringan, dan pengamatan visual. Uji konfirmasi jenis polimer mikroplastik dengan menggunakan FTIR. Uji perbedaan kelimpahan mikroplastik antar zona menggunakan metode One-Way Anova. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah ditemukannya mikroplastik dengan bentuk fiber, film, dan fragmen dengan jenis fiber yang mendominasi. Kelimpahan tertinggi pada sampel air maupun sedimen terdapat di zona 3 atau bagian hilir Kali Jagir, kelimpahan pada sampel air zona 3 sebesar 29,4 partikel/m3 dan kelimpahan pada sampel sedimen zona 3 sebesar 0,0092 partikel/gram. Jenis polimer pada jenis fiber adalah nylon dengan ikatan NH strecth dan NH bend. Hasil statistika pada sampel air menunjukkan nilai Sig. >0,125 dan pada sampel sedimen menunjukkan nilai Sig. >0,565 sehingga dapat dinyatakan bahwa kepadatan mikroplastik pada air dan sedimen setiap zona tidak terdapat perbedaan rata-rata yantg signifikan.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Nadiva, Shabrinashabrina.nadivaa@gmail.comH05219015
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorMunfarida, Idamunfarida@uinsby.c.id2030118402
Thesis advisorNengse, Sulistiyasulistiya.nengse@uinsby.ac.id0709109001
Subjects: Daur Ulang
Lingkungan Hidup
Teknik Lingkungan
Keywords: Jagir river; microplastics; water and sediment
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Studi Tehnik Lingkungan
Depositing User: Shabrina Nadiva
Date Deposited: 01 Aug 2023 06:46
Last Modified: 01 Aug 2023 06:46
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/63793

Actions (login required)

View Item View Item