Pengembangan e-Modul bermuatan etnosains untuk melatihkan kemampuan literasi sains siswa Kelas VIII di SMP Negeri 1 Krian

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Delviana, Olivia Nathania (2023) Pengembangan e-Modul bermuatan etnosains untuk melatihkan kemampuan literasi sains siswa Kelas VIII di SMP Negeri 1 Krian. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Olivia Nathania Delviana_D9A219023 ok.pdf

Download (2MB)

Abstract

Kemampuan literasi sains seharusnya dimiliki oleh siswa. Namun, fakta di lapangan menunjukkan kemampuan literasi sains siswa masih tergolong rendah dan belum sepenuhnya dilatihkan dalam proses pembelajaran. Bahan ajar yang digunakan masih mengacu pada buku paket yang bersifat sains teoritis. Dari hasil wawancara menunjukkan gaya belajar siswa cenderung audiovisual sehingga kemajuan teknologi dapat dimanfaatkan dalam membuat sebuah bahan ajar. Oleh karena itu, perlu dikembangkannya bahan ajar berupa modul elektronik (e-modul) bermuatan etnosains untuk melatihkan kemampuan literasi sains siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kevalidan, kepraktisan e-modul bermuatan etnosains yang dikembangkan serta keefektifan e-modul bermuatan etnosains untuk melatihkan kemampuan literasi sains. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan (research and development). Model pengembangan yang diguanakan adalah model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation). E-modul bermuatan etnosains untuk melatihkan kemampuan literasi sains siswa ini diujicobakan pada siswa kelas VIII di SMP Negeri 1 Krian dengan jumlah sebanyak 30 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik validasi ahli untuk memperoleh data kevalidan dan kepraktisan secara teori, teknik angket respon siswa untuk memperoleh data kepraktisan secara praktik, dan teknik tes untuk memperoleh data kemampuan literasi sains siswa. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa e-modul bermuatan etnosains memperoleh persentase rata – rata dari ketiga validator sebesar 94% sehingga masuk dalam kategori sangat valid. E-modul bermuatan etnosains dinyatakan praktis baik secara teori maupun praktik. Secara teori memperoleh nilai sebesar A (dapat digunakan tanpa revisi) dan B (dapat digunakan dengan sedikit revisi) sedangkan pada aspek praktik memperoleh persentase sebesar 78% sehingga masuk dalam kategori praktis. E-modul bermuatan etnosains juga dinyatakan efektif untuk melatihkan kemampuan literasi sains siswa dengan perolehan nilai pada uji paired sample t-test rata – rata kemampuan awal dan akhir terkait literasi sains siswa mengalami peningkatan sebesar 18,13 dari 53,70 menjadi 71,83 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 yang artinya terdapat perbedaan rata – rata yang signifikan antara tes kemampuan literasi sains siswa awal dan akhir serta memperoleh nilai signifikansi uji n-gain sebesar 0,4 yang artinya terdapat peningkatan pada hasil tes kemampuan literasi sains siswa awal dan akhir dalam kategori sedang.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Delviana, Olivia Nathanianathaniaolivia660@gmail.comD9A219023
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorSetyawati, Maunahmaunah_iain@yahoo.comUNSPECIFIED
Thesis advisorInayah, Naililnailil.inayah@uinsby.com2020068902
Subjects: Pendidikan > Media
Pendidikan > Sumber Belajar
Keywords: E-Modul; Etnosains; kemampuan literasi sains
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan IPA
Depositing User: Olivia Delviana
Date Deposited: 26 Jul 2023 05:18
Last Modified: 26 Jul 2023 05:18
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/63794

Actions (login required)

View Item View Item