Studi pengaruh bangunan icon mall terhadap rukyatul hilal di balai rukyat Bukit Condrodipo Gresik

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Insani, Eliyah Mulyasa (2023) Studi pengaruh bangunan icon mall terhadap rukyatul hilal di balai rukyat Bukit Condrodipo Gresik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Eliyah Mulyasa Insani_C96219039.pdf

Download (6MB)

Abstract

Pengamatan hilal menjadi momen penting dalam penentuan awal bulan hijriah. Balai Rukyat Condrodipo menjadi tempat yang selalu mengadakan rukyat. Disekitar Balai Rukyat Condrodipo kini hadir bangunan Apartemen Icon Mall yang beroptensi mengganggu proses rukyat. Penelitian ini menjawab dua rumusan masalah yaitu: pertama, bagaimana hasil rukyatul hilal di Balai Rukyat Bukit Condrodipo Gresik sebelum dan sesudah ada bagunan Icon Mall?, Kedua, bagaimana pengaruh bangunan Icon Mall terhadap rukyatul hilal di Balai Rukyat Bukit Condrodipo Gresik?. Metode yang digunakan penulis adalah studi lapangan melalui pendekatan metode penelitian saintifik dengan corak metode penelitian kualitatif yang mendeskripsikan tentang pengaruh Bangunan Icon Mall Gresik terhadap rukyatul hilal di Balai Rukyat Bukit Condrodipo Gresik dari tahun 2014-2022. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, teknik dokumentasi dan teknik observasi. Setelah data terkumpul data diteliti satu-persatu agar tidak terjadi kekeliruan dalam merekam kemudian mewawancarai narasumber dan melakukan observasi dengan mendokumentasikan objek yang diteliti. Setalah itu dianalisis menggunakan pendekatakan deskriptif. Hasil dari penelitian ini, dengan melihat data hasil rukyatul hilal antara tahun 2014 hingga 2022, yang terbagi menjadi 2 bagian yaitu: pertama, antara tahun 2014 sampai 2018 dimana Bangunan Icon Mall belum ada keberhasilan hilal terlihat 28 kali atau 51,58% sedangkan hill tidak terlihat 26 kali atau 48,14%, kedua, antara tahun 2018 akhir sampai 2022 ketika Bangunan Icon Mall sudah berdiri keberhasilan hilal terlihat 24 kali atau 51,06% sedangkan hilal tidak terlihat 23 kali atau 48,93%, dari data tersebut dapat disimpulkan keberadaan Bangunan Icon Mall tidak berpengaruh terhadap rukyatul hilal di Balai Rukyat Bukit Condrodipo Gresik sebab ketampakan Bagunan Icon Mall tidak melebihi batas kriteria MABIMS dan hilal sering tidak terlihat mayoritas disebabkan kondisi cuaca. Dengan kesimpulan diatas penulis berharap perlu ada menejemen pengelola laporan hasil rukyatul hilal, laporan hasil rukyatul hilal perlu dilengkapi dengan kondisi cuaca dan profil data astronomis, laporan rukyatul hilal lebih baik dalm bentuk digital termasuk bukti kondisi cuaca rukyatul hilal.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Insani, Eliyah Mulyasasasaeliyah123@gmail.comC96219039
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorDamanhuri, Adiadidamanhuri@uinsby.ac.id0301118605
Subjects: Hukum
Ibadah
Falak
Keywords: Icon mall; rukyatul hilal; balai rukyat bukit condrodipo
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Ilmu Falak
Depositing User: Eliyah Mulyasa Insani
Date Deposited: 18 Aug 2023 07:08
Last Modified: 18 Aug 2023 07:08
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/64284

Actions (login required)

View Item View Item