Penggunaan media pop up book dalam meningkatkan kemampuan menganalisis materi siklus air di kelas V MI Ma’arif Pagerwojo Sidoarjo

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Midayati, Afifa (2023) Penggunaan media pop up book dalam meningkatkan kemampuan menganalisis materi siklus air di kelas V MI Ma’arif Pagerwojo Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Midayati Afifa_D77219047.pdf

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan menganalisis materi siklus air kelas V MI Ma’arif Pagerwojo Sidoarjo. Hal ini dikarenakan guru kurang dalam menggunakan media pembelajaran sehingga peserta didik sulit untuk memahami materinya dan peserta didik kurang bersemangat dalam proses pembelajaran. Oleh karena itu, peneliti akan menggunakan media Pop Up Book sebagai solusi dalam meningkatkan kemampuan menganalisis materi siklus air kelas V. Penilitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan media Pop Up Book dalam peningkatan kemampuan menganalisis materi siklus air di Kelas V MI Ma’arif Pagerwojo Sidoarjo dan untuk mengetahui peningkatan kemampuan menganalisis materi siklus air di kelas V MI Ma’arif Pagerwojo Sidoarjo setelah dilakukan pembelajaran dengan menggunakan media Pop Up Book. Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK) dengan model Kemmis dan Taggert. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus. Setiap siklus meliputi perencanaan, tindakan, pengataman, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah peserta diidk kelas V MI Ma’arif Pagerwojo Sidoarjo yang berjumlah 33 peserta didik, terdiri dari 22 laki-laki dan 11 perempuan. Data yang dikumpulkan mencakup wawancara, tes, observasi, dokumentasi, angket Angket, dan catatan lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, Penggunaan media Pop Up Book dalam meningkatkan kemampuan menganalisis materi siklus air kelas V MI Ma’arif Pagerwojo Sidoarjo telah sangat baik di siklus II. Hal ini terjadi karena pada siklus II guru memberikan instruksi lembar kerja menganalisis lebih detail, sehingga peserta didik sudah faham dengan tugas yang diperintahkan gurunya dan dengan menggunakan ice breaking pada pengelolaan kelas dapat membuat suasana kelas menjadi lebih kondusif dan peserta didik tidak ramai. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil data angket tentang penggunaan media Pop Up Book dengan hasil yang cukup dengan rata-rata yakni 59.5 di siklus I, kemudian di siklus II memperoleh rata-rata 80.8 dengan hasil yang tinggi. Sementara kemampuan menganalisis pada materi siklus air kelas V MI Ma’arif Pagerwojo Sidoarjo mengalami peningkatan yang signifikan, setelah penerapan media Pop Up Book di siklus I memperoleh rata-rata 76.6 sementara di siklus II 84.93. Peningkatan persentase di siklus I 60% dan 90% di siklus II dengan kriteria sangat tinggi.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Midayati, Afifamidayatiafifa39@gmail.comD77219047
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorTaufik, Taufiktaufiksiraj@uinsby.ac.id2002027303
Thesis advisorTamwifi, Irfanirf.tamwifi@gmail.com2002017001
Subjects: Media Massa
Keywords: Media pop up; kemampuan menganalisis; siklus air
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Midayati Afifa
Date Deposited: 07 Sep 2023 05:25
Last Modified: 07 Sep 2023 05:25
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/64805

Actions (login required)

View Item View Item