Strategi negosiasi pemerintah Indonesia dalam menjalin kerja sama Ekstradisi dengan pemerintah Singapura pada Tahun 2022

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Amanda, Vania Tita (2023) Strategi negosiasi pemerintah Indonesia dalam menjalin kerja sama Ekstradisi dengan pemerintah Singapura pada Tahun 2022. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Vania Tita Amanda_I92218098 ok.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai strategi negosiasi yang digunakan oleh Pemerintah Indonesia terhadap Pemerintah Singapura dalam menjalin kerja sama ekstradisi. Tujuan dari penelitian ini ialah guna mengetahui strategi negosiasi Indonesia dan akan berfokus pada penangkapan pelaku tindak pidana kejahatan trans-nasional Indonesia yang berada di Singapura dengan menggunakan metode pendekatan kualitatif deskriptif. Penelitian ini menggunakan konsep strategi negosiasi collaborative (win-win) yang dikembangkan oleh Roy J. Lewicki. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa strategi negosiasi Indonesia yang digunakan pada masa pemerintahan Presiden Joko Widodo menggunakan strategi negosiasi collaborative (win-win) karena masing-masing pihak dapat mencapai national interest yang diinginkan. Pada sisi Indonesia dapat menjalin kerja sama terkait Perjanjian Ekstradisi yang menjadi tujuan utama bersamaan dengan perjanjian lain yakni FIR. Sedangkan Singapura mencapai kepentingan untuk menjalin kerja sama selain Perjanjian Ekstradisi dengan Indonesia adalah melalui DCA agar dapat melaksanakan latihan militer di wilayah Indonesia. Strategi negosiasi tersebut berhasil dilakukan dan sebagai bukti keberhasilan tersebut, telah ditandatangani Perjanjian Ekstradisi serta telah diratifikasi juga oleh DPR-RI (Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia).

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Amanda, Vania Titatitavania15@gmail.comI92218098
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorHidayatullah, Nur Luthfinur.luthfi.hidayatullah@uinsby.ac.id2009049102
Subjects: Hubungan Internasional
Kerjasama Internasional
Politik Internasional
Keywords: Perjanjian Ekstradisi; DCA (Defense Cooperation Agreement); FIR (Flight Information Region); strategi negosiasi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Hubungan Internasional
Depositing User: Vania Tita Amanda
Date Deposited: 16 Oct 2023 07:03
Last Modified: 16 Oct 2023 07:03
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/66138

Actions (login required)

View Item View Item