Tantangan dan Strategi Keluarga Single Parent dalam Menghadapi Kehidupan Nyata di Era Digital

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Munir, Sirojum (2024) Tantangan dan Strategi Keluarga Single Parent dalam Menghadapi Kehidupan Nyata di Era Digital. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Sirojum Munir_05040120142 OK.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Sirojum Munir_05040120142 Full.pdf
Restricted to Repository staff only until 30 May 2027.

Download (5MB)

Abstract

Kehidupan keluarga single parent sering kali diwarnai oleh berbagai tantangan, terutama di era digital yang semakin kompleks. Era digital, dengan kemajuan teknologi internet, telah mengubah cara kita berkomunikasi, bekerja, dan berinteraksi dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kebutuhan untuk memahami dan mendokumentasikan pengalaman keluarga single parent di Kecamatan Panceng dalam menghadapi tantangan kehidupan nyata yang muncul di era digital. Ada dua sub masalah dalam penelitian ini. Bagaimana pola asuh single parent terhadap anak asuh di kecamatan Panceng dalam era digital.? Bagaimana tantangan dan strategi keluarga single parent di kecamatan Panceng dalam era digital.? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Pendekatan ini akan memungkinkan penulis untuk mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam tentang pengalaman keluarga single parent dalam menghadapi tantangan kehidupan nyata di era digital. Data kualitatif yang dikumpulkan akan dianalisis dengan menggunakan pendekatan analisis isi untuk mengidentifikasi tema-tema yang muncul dari wawancara dan observasi. Hasil penelitian ini menunjukkan tantangan pola asuh orang tua tunggal di Kecamatan Panceng, semakin kompleks di era digital ini. Dengan perkembangan teknologi yang begitu pesat, orang tua tunggal diharapkan mampu menghadapi tantangan baru dalam mendidik anak-anak mereka. Salah satu tantangan yang dihadapi adalah pengelolaan waktu. Diperlukan keseimbangan antara memberikan perhatian kepada anak-anak dan memenuhi tuntutan pekerjaan serta tanggung jawab lainnya. Penerapan dari penelitian ini diharapkan single mother mengasuh anak di era digital di Kecamatan Panceng dengan menyesuaikan pola pengasuhan anak dengan perkembangan teknologi sangatlah penting. Pengawasan penggunaan gawai, akses internet yang dikontrol, dan memberikan paparan informasi yang positif merupakan hal yang perlu diperhatikan. Dan diharap peran dari pemerintah untuk lebih memperhatikan kehidupan single parent para keluarga dan masyarakat juga ikut belajar.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Munir, Sirojumsirojum17@gmail.com05040120142
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorSulthon, Muhammadsulthonproling@gmail.com2015057203
Subjects: Hukum Islam
Keluarga
Psikologi > Psikologi Anak
Keluarga > Keluarga - Anak
Keywords: Tantangan; Strategi; Keluarga tunggal
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: Sirojum Munir
Date Deposited: 30 May 2024 03:08
Last Modified: 30 May 2024 03:08
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/70339

Actions (login required)

View Item View Item