Pengaruh intellectual capital dengan metode vaic terhadap kinerja keuangan asuransi jiwa syariah di Indonesia

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Ilmi, Fina Fikriatul (2023) Pengaruh intellectual capital dengan metode vaic terhadap kinerja keuangan asuransi jiwa syariah di Indonesia. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Fina Fikriatul Ilmi_G94219147.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Fina Fikriatul Ilmi_G94219147_Full.pdf
Restricted to Repository staff only until 7 June 2027.

Download (3MB)

Abstract

Bisnis di abad ke-21 semakin ditentukan dan didorong oleh elemen Intellectual Capital. Intellectual Capital dapat menjadi salah satu pertimbangan terpenting dalam kinerja sebuah perusahaan. Dengan mengelolanya secara efektif akan memberikan efek positif pada kinerja keuangan. Penelitian ini bertujuan menguji pengaruh Intellectual Capital dan komponennya terhadap kinerja keuangan Asuransi Jiwa Syariah di Indonesia. Intellectual Capital pada penelitian ini diukur menggunakan metode Value Added Intellectual Coefficient (VAIC) sedangkan kinerja keuangan diproksikan dengan ROA, ROE, surplus (defisit) underwriting, rasio beban klaim, dan rasio hasil investasi. Populasi pada penelitian kuantitatif ini yaitu perusahaan Asuransi Jiwa Syariah di Indonesia yang tercatat di OJK tahun 2018-2022. Purposive sampling digunakan sebagai metode pengambilan sampel dalam penelitian ini sehingga didapat 8 perusahaan sebagai sampel penelitian. Bersumber pada data sekunder yang berasal dari laporan triwulan perusahaan yang terpublikasi pada laman websitenya, data ini dianalisis menggunakan regresi data panel menggunakan software Eviews. Hasil pengujian menunjukkan bahwa VAIC dan komponennya (VACA,VAHU, dan STVA) secara signifikan memberi penjelasan terhadap ROE, rasio beban klaim dan rasio hasil investasi tetapi gagal untuk memprediksi pengaruh VAIC dan komponennya terhadap ROA dan surplus (defisit) underwriting. VAIC mempunyai pengaruh negatif signifikan terhadap rasio beban klaim dan mempunyai pengaruh positif signifikan terhadap rasio hasil investasi, tetapi VAIC tidak berpengaruh signifikan terhadap ROE. Pengujian regresi menunjukkan bahwa Value Added Capital Employed (VACA) tidak memiliki pengaruh terhadap semua proksi kinerja keuangan, sedangkan Value Added Human Capital (VAHU) memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap rasio beban klaim dan memiliki pengaruh positif signifikan terhadap rasio hasil investasi, tetapi tidak menunjukkan pengaruh pada ROE. Sementara itu, Structural Capital Value Added (STVA) memiliki pengaruh negatif signifikan pada ROE tetapi STVA tidak berpengaruh signifikan terhadap rasio beban klaim, dan rasio hasil investasi. Disarankan bagi perusahaan ansuransi jiwa untuk mengelola Intellectual Capital secara efisien sehingga dapat menciptakan value added yang pada akhirnya akan meningkatkan kinerja keuangan. VAHU lebih banyak berkontribusi dalam peningkatan kinerja keuangan sehingga perusahaan perlu banyak berinvestasi pada human capital mereka dengan berkonsentrasi pada pelatihan dan pengembangan staf.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Ilmi, Fina Fikriatulilmi5263@gmail.comG94219147
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorNawangsari, Ajeng Titaajeng.tita@uinsby.ac.id198708282019032013
Subjects: Asuransi Jiwa
Ekonomi Islam
Keuangan Islam
Keywords: Intellectual capital; komponen VAIC; kinerja keuangan
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: FINA FINA FIKRIATUL ILMI
Date Deposited: 07 Jun 2024 02:52
Last Modified: 07 Jun 2024 02:53
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/70464

Actions (login required)

View Item View Item