Literasi keuangan sebagai variabel moderasi pada pengaruh pendidikan dan pengalaman terhadap keputusan investasi bagi investor di Surabaya

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Rochman, Muhammad Hidayatur (2024) Literasi keuangan sebagai variabel moderasi pada pengaruh pendidikan dan pengalaman terhadap keputusan investasi bagi investor di Surabaya. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Muhammad Hidayatur Rochman_08020220074 full.pdf
Restricted to Repository staff only until 23 September 2027.

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text
Muhammad Hidayatur Rochman_08020220074.pdf

Download (3MB)

Abstract

Investasi merupakan topik yang sangat menarik untuk diteliti karena banyak masyarakat pada umumnya masih awam dengan investasi. Tidak sedikit pula masyarakat yang masih beranggapan bahwa investasi adalah scam. Beberapa indikator yang memungkinkan adanya perspektif tersebut dikarenakan literasi keuangan yang kurang bagus serta tingkat pendidikan yang dimiliki masyarakat. Pengalaman buruk terkait keuangan juga bisa menjadikan alasan munculnya pendapat tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pendidikan dan pengalaman terhadap keputusan investasi dengan literasi keuangan sebagai variabel moderasi pada investor di Surabaya. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini sebanyak 137.600. Metode pengambilan sampel menggunakan metode simple random sampling dengan penyebaran kuisioner terhitung sejak 27 Januari 2024 hingga 15 Maret 2024 dan memperoleh responden sebanyak 140 investor. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi moderasi yang diolah menggunakan software SPSS 25. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel pendidikan dan pengalaman berpengaruh positif terhadap keputusan investasi. Begitupula dengan variabel literasi keuangan sebagai variabel moderasi mampu memoderasi dan memperkuat hubungan variabel pendidikan dan pengalaman terhadap keputusan investasi. Penelitian ini memberikan rekomendasi kepada investor dan pihak pengawas investasi agar dapat meningkatkan kualitas diri sehingga menjadikan investasi sebagai rencana masa depan yang baik dan terhindar dari risiko yang besar dikemudian hari. Selain itu pada pihak pengawas agar dapat meningkatkan daya tarik investasi kepada khalayak masyarakat yang lebih luas.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Rochman, Muhammad Hidayaturmh.rochman00@gmail.com08020220074
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorNawangsari, Ajeng Titaajeng.tita@uinsa.ac.id198708282019032013
Subjects: Investasi
Pendidikan
Keuangan
Keywords: Literasi keuangan; variabel moderasi; pendidikan; keputusan investasi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi
Depositing User: Muhammad Hidayatur Rochman
Date Deposited: 23 Sep 2024 05:01
Last Modified: 23 Sep 2024 05:01
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/73878

Actions (login required)

View Item View Item