Pengaruh metode pembelajaran game-based learning terhadap peningkatan minat belajar Pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam siswa kelas VII di UPT SMP Negeri 3 Gresik

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Putri, Annisa Aulia (2025) Pengaruh metode pembelajaran game-based learning terhadap peningkatan minat belajar Pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam siswa kelas VII di UPT SMP Negeri 3 Gresik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.

[img] Text
Annisa Aulia Putri_06010122003 OK.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Annisa Aulia Putri_06010122003 Full.pdf
Restricted to Repository staff only until 30 December 2028.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya minat belajar siswa kelas VII pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di UPT SMP Negeri 3 Gresik, yang ditandai dengan kurangnya antusiasme, perhatian, dan keterlibatan siswa selama proses pembelajaran. Kondisi tersebut mendorong perlunya penerapan metode pembelajaran yang inovatif, salah satunya melalui metode game-based learning. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan penerapan metode pembelajaran game-based learning pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas VII di UPT SMP Negeri 3 Gresik, (2) mengetahui tingkat minat belajar siswa kelas VII pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam, dan (3) menganalisis pengaruh metode game-based learning terhadap peningkatan minat belajar siswa kelas VII pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di UPT SMP Negeri 3 Gresik. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain quasi experimental jenis nonequivalent control group design. Populasi penelitian berjumlah 66 siswa yang terbagi ke dalam kelas eksperimen dan kelas kontrol, dengan Teknik pengambilan sampel purposive sampling. Teknik pengumpulan data meliputi angket,tes, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui uji validitas, reliabilitas, uji normalitas, uji homogenitas, serta uji hipotesis menggunakan independent sample t-test.Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan metode game-based learning pada pembelajaran PAI terlaksana dengan baik dan mendapat respons yang sangat positif dari siswa. Minat belajar siswa pada kelas eksperimen berada pada kategori sangat baik, sedangkan minat belajar siswa pada kelas kontrol berada pada kategori baik. Hasil uji hipotesis menunjukkan nilai (thitung > ttabel) (18,229 > 2,001) dengan nilai signifikansi < 0,05, sehingga H₀ ditolak dan Hₐ diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa metode pembelajaran game-based learning berpengaruh signifikan terhadap peningkatan minat belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam kelas VII di UPT SMP Negeri 3 Gresik.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Creators:
CreatorsEmailNIM
Putri, Annisa Auliaputriannisaaulia12@gmail.com06010122003
Contributors:
ContributionNameEmailNIDN
Thesis advisorRohman, Fathurfathur1173@gmail.com2030117301
Thesis advisorSyafi'i, Imamimamsyafii.iwa@gmail.com2020117003
Subjects: Belajar
Pendidikan Islam > Pendidikan Islam - Metode dan Sistem
Agama > Agama dan Ilmu Pengetahuan
Keywords: Game-based learning; metode; minat belajar siswa Pendidikan Agama Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Annisa Aulia Putri
Date Deposited: 30 Dec 2025 07:06
Last Modified: 30 Dec 2025 07:06
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/85589

Actions (login required)

View Item View Item