This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Sholikhah, Siti (2014) MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR FIQIH KONSEP TATA CARA HAJI MELALUI METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS V MADRASAH IBTIDAIYAH DARUL HUDA GAYAMAN MOJOANYAR MOJOKERTO TAHUN PELAJARAN 2014 / 2015. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
|
Text
Cover.pdf Download (216kB) | Preview |
|
|
Text
Abstrak.pdf Download (88kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Isi.pdf Download (84kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 1.pdf Download (158kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 2.pdf Download (266kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 3.pdf Download (174kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 4.pdf Download (242kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 5.pdf Download (89kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (91kB) | Preview |
Abstract
Metode demonstrasi adalah cara penyajian pelajaran dengan memperagakan dan mempertunjukkan suatu proses, situasi atau benda tertentu yang sedang dipelajari baik dalam bentuk benda sebenarnya atau dalam bentuk tiruan kepada peserta didik.
Penggunaan metode demonstrasi diharapkan dapat meningkatkan aktivitas siswa dalam proses belajar mengajar sehingga dalam proses belajar mengajar itu aktivitas belajar mengajar tidak terjadi kejenuhn, dengan demikian siswa akan terlibat secara fisik, emosional dan intelektual.
Permasalahan yang ingin dikaji dalam penelitian ini adalah: a. Bagaimanakah penerapan Metode Demonstrasi dalam pembelajaran Fiqih Konsep tata cara haji pada siswa kelas V MI Darul Huda Gayaman Mojoanyar Mojokerto? b. Bagaimanakah peningkatan prestasi belajar mata pelajaran Fiqih Konsep tata cara haji melalui metode Demonstrasi pada siswa kelas V MI Darul Huda Gayaman Mojoanyar Mojokerto ?.
Sedangkan tujuan dari penelitian ini adalah: (a) Untuk mengetahui penerapan Metode Demonstrasi dalam pembelajaran Fiqih Konsep tata cara haji pada siswa kelas V MI Darul Huda Gayaman Mojoanyar Mojokerto. b. Untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar mata pelajaran Fiqih Konsep tata cara haji melalui metode Demonstrasi pada siswa kelas V MI Darul Huda Gayaman Mojoanyar Mojokerto, agar dapat mencapai nilai SKBM secara klasikal.
Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan (action research) sebanyak dua putaran. Setiap putaran terdiri dari empat tahap yaitu: rancangan, kegiatan dan pengamatan, refleksi, dan refisi. Sasaran penelitian ini adalah siswa Kelas V MI Darul Huda Gayaman Mojoanyar Mojokerto Tahun Pelalajaran 2014/2015. Data yang diperoleh berupa hasil tes ujian akhir, lembar observasi kegiatan belajar mengajar.
Dari data hasil penelitian menunjukkan prestasi belajar siswa yang meningkat dari setiap siklusnya dapat diketahui bahwa prosentase ketuntasan hasil belajar 64,67% pada siklus I menjadi 93,33% pada siklus kedua. Peningkatan ini menandakan bahwa penelitian ini dapat dikatakan berhasil.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah pembelajaran Fiqih dengan menggunakan metode demonstrasi dapat berpengaruh positif terhadap prestasi belajar Siswa V MI Darul Huda Gayaman Mojoanyar Mojokerto, Tahun pelajaran 2014/2015.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Additional Information: | Mahfudh Sholahuddin | ||||||
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Haji Pendidikan Islam > Pendidikan Islam - Materi Pendidikan Islam > Pendidikan Islam - Metode dan Sistem |
||||||
Keywords: | Metode Demonstrasi; Prestasi Belajar; Fiqih; Tata Cara Haji | ||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||
Depositing User: | Editor : Abdul Wahid------ Information------library.uinsby.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 26 Feb 2015 02:20 | ||||||
Last Modified: | 26 Feb 2015 02:20 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/1153 |
Actions (login required)
View Item |