ANALISIS IKLAN DAN PERSONAL SELLING SECARA ISLAM DALAM KEPUTUSAN NASABAH MENABUNG DI PT. BNI SYARIAH CABANG PEMBANTU GRESIK

This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya

Fitriyani, Luthfi (2014) ANALISIS IKLAN DAN PERSONAL SELLING SECARA ISLAM DALAM KEPUTUSAN NASABAH MENABUNG DI PT. BNI SYARIAH CABANG PEMBANTU GRESIK. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (81kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (41kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (19kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 1.pdf

Download (124kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 2.pdf

Download (180kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 3.pdf

Download (73kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 4.pdf

Download (64kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab 5.pdf

Download (34kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (14kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Data penelitian dihimpun dari observasi nonpartisipatif dengan pihak bank, wawancara secara langsung dengan pihak bank dan nasabah, dan dokumen yang berupa data Bank PT. Bank BNI Syariah KCP Gresik serta literatur pendukung yang relevan terhadap permasalahan yang penulis angkat. Selanjutnya dianalisis menggunakan metode analisis deskriptif.
Aplikasi Iklan yang dilakukan PT. Bank BNI Syariah KCP Gresik dimuat lewat media cetak seperti brosur atau pamflet, koran, majalah bisnis, katalog, melalui iklan (spanduk-spanduk, banner dan baliho), melalui open table di pameran-pameran atau event-event, radio, website, jaringan social media dan televisi. Sedangkan personal selling yang dilakukan PT. Bank BNI Syariah KCP Gresik bekerja sama dengan beberapa perusahaan dan pabrik yang ada di Gresik, sosialisasi di sekolah-sekolah (SD, SMP, SMA), kampus-kampus atau masuk kedalam institusi pendidikan, dan PT. Bank BNI Syariah KCP Gresik juga melakukan jemput bola berupa masuk ke instansi-instansi.
Fungsi Iklan secara Islam yang dilakukan PT. Bank BNI Syariah KCP Gresik sebenarnya mengemban misi untuk menyampaikan suatu informasi tentang suatu produk yang dijual, dan nasabah lebih mengetahui akan adanya PT. Bank BNI Syariah tersebut. Sedangkan fungsi personal selling secara IslamPT. Bank BNI Syariah KCP Gresik adalah untuk berinteraksi dengan satu calon pembeli atau lebih, guna melakukan presentasi, menjawab pertanyaan, menerima pesanan, nasabah juga bisa menyampaikan saran, kritik, serta keinginan secara langsung kepada pihak lembaga keuangan PT. Bank BNI Syariah dan sebaliknya PT. Bank BNI Syariah juga dapat mengetahui apa yang sebenarnya menjadi keinginan nasabahnya.
Skripsi ini menghasilkan kesimpulan bahwasanya fungsi iklan dan personal selling secara Islam dalam keputusan nasabah menabung di PT. Bank BNI Syariah KCP Gresik menjadikan jumlah nasabah tabungan di PT. Bank BNI Syariah KCP Gresik menjadi lebih banyak dari sebelumnya, semakin baik promosi (iklan dan personal selling) yang diberikan kepada nasabah maka semakin kuat pula keputusan nasabah untuk menabung di PT. Bank BNI Syariah KCP Gresik. Akan tetapi tidak hanya iklan dan personal sellingsecara Islamsaja ada beberapa faktor lain yang mempengaruhi keputusan nasabah untuk menabung di PT. Bank BNI Syariah KCP Gresik antara lain: pengajuan pembiayaan, pelayanan yang baik, faktor sosial atau lingkungan, fasilitas ATM, pendapatan, dan kemapanan hidup seseorang.

Statistic

Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: Siti Musfiqoh
Creators:
CreatorsEmailNIM
Fitriyani, LuthfiUNSPECIFIEDUNSPECIFIED
Keywords: Iklan; Personal Selling Secara Islam; Keputusan Nasabah.
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Editor : Kuntum L.R------ Information------library.uinsby.ac.id
Date Deposited: 07 Apr 2015 09:04
Last Modified: 07 Apr 2015 09:04
URI: http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/1579

Actions (login required)

View Item View Item