This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Farikhah, Nailul (2017) Peningkatan pemahaman IPA Materi Gaya melalui Model Pembelajaran Numbered Heads Together (NHT) pada siswa Kelas Iv MI Nurul Falah Wonoayu Sidoarjo. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
|
Text
Cover.pdf Download (559kB) | Preview |
|
|
Text
Abstrak.pdf Download (350kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Isi.pdf Download (379kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 1.pdf Download (369kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 2.pdf Download (438kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 3.pdf Download (518kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 4.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
Bab 5.pdf Download (295kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (295kB) | Preview |
Abstract
Latar belakang penulisan ini adalah siswa merasa jenuh dalam pembelajaran disebabkan karena guru sangat jarang bahkan tidak pernah menggunakan model atau pun media yang memudahkan siswa dalam memahami materi pembelajaran akibatnya hal ini menyebabkan rendahnya kemampuan siswa dalam menjelaskan dan memberikan contoh pada pemahaman siswa. Untuk mengatasi hal tersebut, penulis mengambil pembelajaran melalui Model Numbered Heads Together (NHT) mata pelajaran IPA materi gaya.
Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana penerapan model pembelajaran Numbered Heads Together (NHT) pada pembelajaran IPA materi gaya di kelas IV MI Nurul Falah Wonoayu Sidoarjo? (2) Bagaimana peningkatan pemahaman siswa pada materi gaya dengan menggunakan model pembelajaran Numbered Heads Together (NHT) di kelas IV MI Nurul Falah Wonoayu Sidoarjo.
Metode penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model Kurt Lewin yang terdiri dari dua siklus dengan empat tahapan yaitu, (1) Perencanaan, (2) Pelaksanaan, (3) Observasi, dan (4) Refleksi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, tes serta dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar observasi guru dan siswa, lembar wawancara serta dokumentasi. Adapun analisis data yang digunakan adalah analisis data kuantitatif yang diuraikan secara deskriptif dan analisis data kualitatif.
Hasil penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: 1) Penerapan dengan model Numbered Heads Together observasi aktivitas guru dari siklus I yaitu 69,73 termasuk kategori yang kurang baik mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 90,8 termasuk kategori sangat baik. Begitu pula pada aktivitas siswa siklus I skornya 67,5 kategori kurang baik mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 92,5 kategori sangat baik, 2) Penerapan dengan model Numbered Heads Together mengalami peningkatan. Hal ini dapat dibuktikan dengan nilai rata-rata pemahaman siswa pada siklus I yakni 76,6 masih kategori baik mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 90,35 kategori sangat baik. Adapun prosentase ketuntasan pemahaman pada siklus 1 yaitu 55% termasuk kategori yang sedang mengalami peningkatan ketuntasan pemahaman pada siklus II yaitu 85% termasuk kategori yang sangat tinggi.
Kata Kunci: Pemahaman IPA, Model Numbered Heads Together (NHT), Gaya.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Metode Pembelajaran Pendidikan Pendidikan > Metode |
||||||
Keywords: | Pemahaman IPA; NHT; materi gaya | ||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||
Depositing User: | Farikhah Nailul | ||||||
Date Deposited: | 03 May 2017 03:27 | ||||||
Last Modified: | 03 May 2017 03:27 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/16420 |
Actions (login required)
View Item |