This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Ningsih, Ulfiyah (2017) Peningkatan pemahaman materi jenis-jenis usaha dan kegiatan ekonomi di Indonesia mata pelajaran IPS melalui model Active Learning tipe Role Reversal Question pada siswa kelas V MI Miftahul Huda Banjaran Driyorejo Gresik. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
|
Text
Cover.pdf Download (563kB) | Preview |
|
|
Text
Abstrak.pdf Download (396kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Isi.pdf Download (417kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 1.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
Bab 2.pdf Download (3MB) | Preview |
|
|
Text
Bab 3.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
Bab 4.pdf Download (7MB) | Preview |
|
|
Text
Bab 5.pdf Download (892kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (427kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilatarbelakangi oleh rendahnya pemahaman siswa kelas V pada mata pelajaran IPS materi jenis-jenis usaha dan kegiatan ekonomi di Indonesia. Hal ini disebabkan lemahnya proses kegiatan belajar mengajar yang masih terpusat pada guru, sehingga siswa sulit memahami pelajaran yang berakibat pada rendahnya pemahaman siswa. Maka untuk meningkatkan pemahaman tersebut, diambil tindakan pembelajaran dengan penerapan model active learning tipe role reversal question. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui penerapan model active learning tipe role reversal question dalam meningkatkan pemahaman materi jenis-jenis usaha dan kegiatan ekonomi di Indonesia mata pelajaran IPS di kelas V MI Miftahul Huda Banjaran Driyorejo Gresik. (2) Mengetahui peningkatan pemahaman materi jenis-jenis usaha dan kegiatan ekonomi di Indonesia di kelas V MI Miftahul Huda setelah diterapkan model active learning tipe role reversal question. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus, metode PTK yang digunakan adalah model Kurt Lewin, yaitu satu siklus terdiri dari empat tahapan, meliputi: perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Data dikumpulkan melalui teknik observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa(1) Penerapan model role reversal question terdapat banyak kendala terutama di siklus I. Penerapan siklus II merupakan perbaikan dari siklus I yang telah dilaksanakan dengan sangat baik, hal ini dapat dilihat pada peningkatan skor aktivitas guru siklus I sebesar 76,4 (Baik) menjadi 84,7 (Sangat Baik) pada siklus II dan skor akhir aktivitas siswa siklus I sebesar 73 (Baik) menjadi 83,9 (Sangat Baik) di siklus II. (2) Pemahaman siswa juga mengalami peningkatan dari siklus I ke siklus II. Pada sikus I, terdapat 29 siswa telah mencapai tahap pemahaman terjemah, 19 siswa mencapai tahap pemahaman interpretasi dan 7 siswa telah mencapai tahap pemahaman ekstrapolasi. Pada siklus 2 pemahaman siswa meningkat, terdapat 30 siswa telah mencapai pada tahap pemahaman terjemah, 22 siswa mencapai tahap pemahaman interpretasi dan 9 siswa mencapai tahap ekstrapolasi. Hal ini dibuktikan dengan meningkatnya nilai prosentase ketuntasan pada siklus I sebesar 72,7% (Baik) menjadi 87,8% (Sangat Baik) pada siklus II.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Pendidikan > Strategi Belajar Mengajar Wirausaha |
||||||
Keywords: | Jenis-jenis usaha; kegiatan ekonomi; model role reversal question; pembelajaran IPS | ||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||
Depositing User: | Ningsih Ulfiyah | ||||||
Date Deposited: | 03 May 2017 08:00 | ||||||
Last Modified: | 04 Sep 2017 08:46 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/16754 |
Actions (login required)
View Item |