This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Oktarifa, Dwi Fajri Rohmania (2012) Identifikasi kemampuan komunikasi matematika siswa dal am menyelesaikan soal-soal materi segitga pada pembelajaran quantum learning di kelas VII-C MTs Ma’arif Ngaban Tanggulangin. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Dwi Fajri Rohmania Okrifa_D04207076.pdf Download (5MB) |
Abstract
Quantum Learning adalah suatu model pembelajaran yang melibatkan kiat-kiat, petunjuk, strategi dan seluruh proses yang dapat menghemat waktu, mempertajam pemahaman dan daya ingat, dan membuat belajar sebagai suatu proses yang menyenangkan dan bermanfaat. Quantum learning mencakup aspek- aspek penting dalam program neurolinguistik (NLP) yaitu tentang cara otak mengatur informasi. Selain Quantum Learning menekankan pengembangan kemampuan dan bakat alamiah siswa dengan berbagai interaksi yang ada di dalam dan disekitar momen pembelajaran yang mencakup unsur-unsur balajar efektif. Sehingga dapat disimpulkan bahwa dalam pembelajaran Quantum Learning dapat melatih dan mengidentifikasi kemampuan komunikasi matematika siswa karena suasana pembelajarannya bersifat lentur, tidak kaku, suasananya menyenangkan dan memberi kesempatan siswa belajar sesuai dengan gaya belajamya. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan tujuan untuk mendeskripsikan keterlaksanaan RPP dan kemampuan komunikasi matematika siswa. Subjek penelitian ini adalah kelas VII-C MTs. Ma’arif Ngaban Tanggulangin yang heterogen. Siswa diberi soal tes kemudian dikelompokkan menjadi tiga kelompok yaitu tinggi, sedang dan rendah. Tiap kelompok di ambil 2 subjek untuk diwawancarai guna mendapatkan data yang lebih lengkap dan mendalam. Dari data itu, ditriangulasi agar mendapatkan data yang kredibel. Kemudian data dianalisis untuk mendapatkan kesimpulan dari masing-masing kelompok. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar pengamatan RPP, soal tes matematika, dan pedoman wawancara. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulakan bahwa keterlaksanaan RPP pada pertemuan pertama baik dan pada pertemuan keduanya sangat baik. Kemampuan komunikasi matematika siswa pada kelompok tinggi adalah tinggi, pada kelompok sedang adalah sedang, dan pada kelompok rendah adalah sedang dan rendah.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Komunikasi Matematika Pendidikan > Pembelajaran |
||||||
Keywords: | Quantum learning; Komunikasi; Matematika | ||||||
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Pendidikan Matematika | ||||||
Depositing User: | Editor : samid library.uinsby.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 27 Nov 2017 08:06 | ||||||
Last Modified: | 27 Nov 2017 08:06 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/21493 |
Actions (login required)
View Item |