This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Sholichah, Mar'atus (2012) Khitan bagi perempuan dalam Sunan Abu Dawud Nomor Indeks 5271. Undergraduate thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Mar'atus Sholichah_E03208034.pdf Download (3MB) |
Abstract
Masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah 1) bagaimana kualitas sanad dan matan hadits tentang khitan perempuan dalam sunan Abu Dawud 2) bagaimana ke-hujjah-an hadis tentang khitan perempuan dalam kitab Sunan Abu Dawud. Tujuan penelitian ini adalah untulc mengetahui kualitas sanad dan matan hadits serta ke-hujjah-an hadis tentang khitan perempuan. Dalam menjawab pennasalahan tersebut, penelitian ini bersifat kepustakaan (library research) Jadi, pengumpulan data diperoleh dengan meneliti kitab Sunan Abu Dawud dan dibantu dengan kitab standart lainnya, kemudian dianalisa dengan menggunakan metode takhrij, kritik sanad dan kritik matan. Penelitian ini dilakulcan karena banyak yang memahami bahwa khitan perempuan adalah salah satu perbuatan yang diwajibkan padahal didalam alQur'an.maupun hadis tidak ada dalil yang menjelaskan secara spesifik mengenai hal ini, bekal ini sewajarnya mampu menjadi penuntun manusia lebih hati-hati dan berpegang teguh kepada hadis yang shahih dalam menerapkan suatu hukum atau permasalahan. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu kualitas hadis tentang khitan perempuan ini adalah dlaíf baik sanad maupun matan-ya. Karena dari segi sanad terdapat salah satu rawi yang majhiil yang menyebabkan hadis itu berkualitas dlaíf. Sedangkan kajian matn-nya tidak ditemukan sama sekali pendukung ayat Al-Qur'an maupun hadis yang menjelaskan tentang khitan perempuan. Kondisi sanad dan matn yang dlaíf ini menunjukkan bahwasanya hadis tersebut tidak dapat dijadikan hujjah.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Fikih > Fikih Wanita Kesehatan Kesehatan |
||||||
Keywords: | Abu Dawud; khitan perempuan | ||||||
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > Tafsir Hadis | ||||||
Depositing User: | Editor : Abdun Nashir------ Information------library.uinsby.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 28 Dec 2017 08:08 | ||||||
Last Modified: | 28 Dec 2017 08:39 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/21783 |
Actions (login required)
View Item |