This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Rahmawati, Zuli (2018) تحليل الأخطاء الإملائية في كتابة الهمزة لطالبات الفصل الأول العالي بمعهد "فضل الله" تامباك سومور وارو سيدوارجو (دراسة تحليل الأخطاء). Other thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
|
Text
Zuli Rahmawati_A91214127.pdf Download (3MB) | Preview |
Abstract
Analisis Kesalahan Penulisan Hamzah Santriwati Kelas Satu Aliyah Pondok Pesantren Fadllillah Tambak Sumur Waru Sidoarjo. “Hamzah” merupakan salah satu huruf hija’iyah yang terletak sebelum huruf “Ya” dalam urutan al-faba’idan juga merupakan huruf yang bisa menerima harakat atau syakl. Adapun keunikannya, terletak pada tata cara penulisan yang sangat variatif sesuai pedoman yang telah disepakati oleh ahli bahasa. Dalam realita yang ada, terdapat banyak siswi-siswi yang masih salah dalam menulis hamzah, baik hamzah ibtida’iyah (hamzah washal dan hamzah qatha’), hamzah mutawassithah maupun hamzah mutatharrifah. Penelitian ini memiliki dua rumusan masalah; pertama, apa bentuk-bentuk kesalahan penulisan hamzah santriwati kelas satu aliyah pondok pesantren Fadllillah Tambak Sumur Waru Sidoarjo? Kedua, apa penyebab kesalahan penulisan hamzah santriwati kelas satu aliyah pondok pesantren Fadllillah Tambak Sumur Waru Sidoarjo? Dengan tujuan dapat mengetahui dan mengungkap bentuk-bentuk kesalahan para santriwati dalam penulisan hamzah dan berusaha mengetahui sebab-sebab terjadinya kesalahan tersebut serta pembenarannya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, yaitu peneliti mengumpulkan data dari lembar penulisan para santriwati untuk mengidentifikasi kesalahan-kesalahan yang ada. Adapun langkah-langkah dalam menganalisis kesalahan; pertama, mengumpulkan lembar tulisan para santriwati; kedua, mengidentifikasi kesalahan; ketiga, menjelaskan kesalahan dan keempat, mengevaluasi kesalahan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, peneliti menemukan 300 bentuk kesalahan, yaitu penulisan hamzah ibtida’iyahsebanyak 157 kesalahan (78 kesalahan penulisan hamzah washal dan 79 penulisan hamzah qatha’), 56 kesalahan penulisan hamzah mutawassithah dan 78 kesalahan penulisan hamzah mutatharrifah. Adapun sebab terjadinya kesalahan tersebut yaitu 240 kesalahan dikarenakan kurang mempraktekkan kaidah-kaidah penulisan dan 60 kesalahan dikarenakan kesalahan asumsi.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Other) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Bahasa Arab Bahasa Arab > Tata Bahasa |
||||||
Keywords: | Analisis kesalahan; hamzah; imla'; penulisan hamzah; MA Fadlillah | ||||||
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Bahasa dan Sastra Arab | ||||||
Depositing User: | Rahmawati Zuli | ||||||
Date Deposited: | 15 Feb 2018 03:05 | ||||||
Last Modified: | 15 Feb 2018 03:05 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/23102 |
Actions (login required)
View Item |