This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Rohmah, Ihda Faizatur (2018) الأفعال المزيدة وفوائدها في سورة الفرقان: دراسة صرفية. Undergraduate thesis, UIN Sunan Ampel Surabaya.
Text
Ihda Faizatur Rohmah_A01214010.pdf Download (4MB) |
Abstract
Ilmu Sharaf merupakan salah satu diantara ilmu bahasa yang terdapat dalam Al-Qur’an.Istilah modern dalam menyebut kajian ini yaitu ilmu morfologi bahasa. Ruang lingkup dalam pembahasan Ilmu Sharaf ini mengenai pembentukan kalimat serta perubahannya yang mengakibatkan perubahan makna didalamnya. Kalimat dalam bahasa Arab terbagi menjadi kalimat isim (kata benda) , kalimat fiil (kata kerja) ,dan kalimat hurf (kata sambung). Kata kerja (fiil) dalam Al-Quran banyak sekali macam dan jumlahnya. Dalam kajian bahasa Arab ini kata kerja terbagi menjadi beberapa bagian. Adapun dari segi jumlah huruf aslinya terbagi menjadi dua yaitu kata kerja yang terdiri dari tiga huruf asli ( tsulasty) dan kata kerja yang terdiri dari empat huruf asli ( ruba’i). Sedangkan dari keaslian atau kemurnia hurufnya juga terbagi menjadi dua yaitu meliputi kata kerja murni tanpa tambahan huruf (mujarrad) dan kata kerja dengan tambahan huruf (mazid). Penambahan dalam suatu kata kerja memiliki tujuan tertentu sehingga dapat memunculkan makna baru yang disebut dengan faidah (fungsi). Namun,makna baru yang ada harus disesuaikan dengan konteks kalimatnya. Surat Al-furqan adalah surah ke-25 dari al-Qur'an. Surah ini terdiri atas 77 ayat dan termasuk golongan surah-surah Makkiyah. Dinamai Al-Furqan yang artinya pembeda, diambil dari kata al-Furqan yang terdapat pada ayat pertama surah ini. Yang dimaksud dengan Al-Furqan dalam ayat ini ialah Al-Quran (lihat nama lain Al-Qur'an). Al-Quran dinamakan Al-Furqan karena dia membedakan antara yang haq dengan yang batil. Maka pada surat ini pun terdapat ayat-ayat yang membedakan antara kebenaran ke-esaan Allah S.W.T dengan kebatilan kepercayaan syirik. Pada penelitian ini,ada dua permasalahan yang akan dibahas oleh peneliti.yaitu: 1. Apa saja macam dan wazan fiil-fiil tsulasty mazid di surat Al-furqan? 2. Apa saja faidah dari fiil fiil tsulatsy mazid di surat Al-furqan? Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif (untuk memberikan gambaran dan penjelasan tentang penelitian ini). Metode yang digunakan dalam mengumpulkan data-data yaitu metode dokumentasi dengan mencari data-data yang ada pada Al-Quran berupa ayat-ayat Al-Quran yang mengandung fiil mazid serta menjelaskan faidah dan makna dari huruf tambahan. Sumber data dalam penelitian ini selain Al-Quran juga buku-buku bahasa Arab yang memiliki hubungan dengan judul ini. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa dalam surat Al-furqan terdapat 54 fi’il mazid dengan beberapa bentuk tambahan,wazan dan faedah.dari segi tambahannya ada tiga macam yaitu tambahan 1 huruf , 2 huruf ,dan 3 huruf.sedangkan dari wazannya terdiri dari 7 wazan,dari segi faedahnya terdiri dari 13 faedah.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Al Qur'an Linguistik |
||||||
Keywords: | Fi'il fi'il mazid; surat al furqan | ||||||
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > Bahasa dan Sastra Arab | ||||||
Depositing User: | Rohmah Ihda Faizatur | ||||||
Date Deposited: | 15 Feb 2018 01:59 | ||||||
Last Modified: | 15 Feb 2018 01:59 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/23290 |
Actions (login required)
View Item |