This item is published by Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya
Firdausi, Ahmad (2012) Negara Teo demokrasi: studi atas pemikiran Islam Abu al-A’la al-Mawdudi. Masters thesis, IAIN Sunan Ampel Surabaya.
|
Text
Ahmad Firdausi_F0140861.pdf Download (10MB) | Preview |
Abstract
Tesis ini mencoba untuk mendiskusikan permasalah negara dan pemerintahan dalam perspektif pemikiran politik Islam Abu al-A’la al-Mawdudi. Mendiskusikan negara dan pemerintahan dengan Islam merupakan sesuatu yang menarik dalam sejarah panjang kenegaraan umat Islam. Daya tarik ini dikarenakan Islam yang merupakan agama universal dimana ajarannya mengandung prinsip-prinsip dasar kehidupan dari berbagai sisi. Oleh karena itu, umat Islam yang memiliki latar belakang sosial, ekonomi, budaya dan politik berbeda akan melahirkan heterogenitas dalam cara pandang atas teks. Heterogenitas ini tidak hanya menimbulkan beragam amal keberagamaan dalam alira, tetapi juga telah melahirkan persinggungan antara kepentingan yang bersifat keagamaan dengan kepentingan-kepentingan masyarakat lainnya, seperti kepentingan sosial, ekonomi, budaya dan politik. Dalam penelitian ini, penulis akan memfokuskan diri pada pemikiran politik Islam Abu al-A’la al-Mawdudi. Mengingat pemikiran politik Islam beliaupun sangat luas, mulai masalah jihad, gerakan sosial, revolusi Islam, hukum Islam, dan masyarakat, maka penulis akan lebih memfokuskan diri pada pembahasan tentang negara teo-demokrasi sebagai sistem pemerintahan Islam. Penulisan tesis ini merupakan penelitian kepustakaan (Library research) dimana bahan perpustakaan dijadikan bahan utama. Sumber data diambil dari penelitian diambil dari buku karya al-Mawdudi al-al-khilafah wa al-Mulk dan The Islamic Lawa and Costitution. Sedangkan data pendukung diambil dari berbagai literature yang berhubungan dengan pokok permasalahan. Setelah data-data terkumpul, maka akan dilakukan analisa data dengan menggunakan alisis deskriptif-komparatif. Data-data yang diperoleh akan diklasifikasikan ke dalam data utama dan data penunjang. Setelah klasifikasi data, interpretasi, pengambilan substansi melalui analisis yang cermat, kemudian dilakukan komparasi dari berbagai pendapat. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memperkaya khazanah teori keilmuan, terutama yang berhubungan dengan Islam khususnya bidang kajian fiqh siyasah.
Statistic
Downloads from over the past year. Other digital versions may also be available to download e.g. from the publisher's website.
Item Type: | Thesis (Masters) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Creators: |
|
||||||
Subjects: | Pemikiran | ||||||
Keywords: | Negara Teo demokrasi; Pemikiran Islam; Abu al-A’la al-Mawdudi | ||||||
Divisions: | Program Magister > Pemikiran Islam | ||||||
Depositing User: | Editor : Arifah Wikansari------ Information------library.uinsby.ac.id | ||||||
Date Deposited: | 12 Mar 2018 02:36 | ||||||
Last Modified: | 12 Mar 2018 02:36 | ||||||
URI: | http://digilib.uinsa.ac.id/id/eprint/23809 |
Actions (login required)
View Item |